6 Potret Ulang Tahun Krisdayanti ke-50, Bersyukur di Usia Setengah Abad

Krisdayanti merayakan ulang tahun ke-50 dengan penuh syukur, dikelilingi keluarga dan sahabat.

oleh Arini Nuranisa Diperbarui 25 Mar 2025, 18:40 WIB
Diterbitkan 25 Mar 2025, 18:40 WIB
6 Potret Ulang Tahun Krisdayanti ke-50, Bersyukur di Usia Setengah Abad
Potret ulang tahun Krisdayanti ke-50. (sumber: Instagram/aurelie.hermansyah)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Diva Indonesia, Krisdayanti, baru saja merayakan ulang tahunnya yang ke-50 pada tanggal 24 Maret 2025. Perayaan tersebut dipenuhi dengan rasa syukur atas nikmat waktu, rezeki, dan kesempatan belajar selama setengah abad hidupnya.

Acara spesial itu dihadiri keluarga dan orang-orang terdekat, menunjukkan betapa berartinya momen ini bagi pelantun "Menghitung Hari" tersebut. Puncak perayaan ulang tahun Krisdayanti ke-50 dirayakan dengan buka puasa bersama.

Suasana hangat dan penuh cinta terpancar dari dekorasi bernuansa merah, lengkap dengan hiasan sequin, bunga mawar, dan tulisan "KD Fifty". Kue ulang tahun merah berhiaskan mawar semakin menambah keindahan acara tersebut.

Krisdayanti sendiri tampil elegan dengan dress panjang warna gold, menunjukkan pesona "golden age"-nya. Kedua putrinya, Aurel Hermansyah dan Amora, juga turut hadir dan menambah semarak perayaan tersebut.

Suasana kekeluargaan yang erat terlihat jelas dari raut wajah bahagia semua yang hadir. Berikut ini potret ulang tahun Krisdayanti ke-50, dirangkum Liputan6.com dari berbagai sumber pada Selasa (25/3/2025).

Promosi 1

1. Krisdayanti tampil memukau dengan dress panjang warna gold yang menggambarkan usia "golden age"-nya. Penampilannya begitu elegan dan kompak bareng Aurel Hermansyah.

6 Potret Ulang Tahun Krisdayanti ke-50, Bersyukur di Usia Setengah Abad
Potret ulang tahun Krisdayanti ke-50. (sumber: Instagram/krisdayantilemos)... Selengkapnya

2. Dua cucu Krisdayanti yaitu Ameena dan Azura tampak sangat anteng dimomong oleh Raul Lemos.

6 Potret Ulang Tahun Krisdayanti ke-50, Bersyukur di Usia Setengah Abad
Potret ulang tahun Krisdayanti ke-50. (sumber: Instagram/krisdayantilemos)... Selengkapnya

3. Kue ulang tahun mewah dengan hiasan mawar merah menjadi pusat perhatian. Kue tersebut tampak elegan dan selaras dengan tema "KD Fifty" yang diusung.

6 Potret Ulang Tahun Krisdayanti ke-50, Bersyukur di Usia Setengah Abad
Potret ulang tahun Krisdayanti ke-50. (sumber: Instagram/krisdayantilemos)... Selengkapnya

4. Yuni Shara dan Krisdayanti, kakak-adik ini tampil awet muda dengan wajah glowing. Kecantikan keduanya menjadi inspirasi bagi banyak wanita.

6 Potret Ulang Tahun Krisdayanti ke-50, Bersyukur di Usia Setengah Abad
Potret ulang tahun Krisdayanti ke-50. (sumber: Instagram/krisdayantilemos)... Selengkapnya

5. Kehadiran keluarga besar semakin melengkapi kebahagiaan di hari ultah sang diva. Bahkan, Arsya dan Arsy pun datang, meski tak didampingi Ashanty dan Anang.

6 Potret Ulang Tahun Krisdayanti ke-50, Bersyukur di Usia Setengah Abad
Potret ulang tahun Krisdayanti ke-50. (sumber: Instagram/krisdayantilemos)... Selengkapnya

6. Di usia setengah abadnya, Krisdayanti tetap aktif berkarya dan berbagi kebahagiaan dengan keluarga dan penggemar. Perayaan ini menjadi bukti perjalanan karier dan kehidupannya yang penuh makna.

6 Potret Ulang Tahun Krisdayanti ke-50, Bersyukur di Usia Setengah Abad
Potret ulang tahun Krisdayanti ke-50. (sumber: Instagram/aurelie.hermansyah)... Selengkapnya
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Produksi Liputan6.com

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya