Syamsir Alam Pacari Bunga Jelitha, Ivan Gunawan Beri Ancaman

Syamsir Alam dan Bunga Jelitha diketahui menjalin cinta sejak setengah tahun lalu.

oleh Eka Laili Rosidha diperbarui 06 Sep 2018, 18:30 WIB
Diterbitkan 06 Sep 2018, 18:30 WIB
Syamsir Alam dan Bunga Jelitha
Syamsir Alam dan Bunga Jelitha diketahui menjalin cinta sejak setengah tahun lalu. [foto: instagram/syamsir11alam]

Liputan6.com, Jakarta - Setengah tahun berlalu, sejak Syamsir Alam dan Bunga Jelitha diketahui menjalin cinta. Kini keduanya pun sudah tidak malu-malu lagi memperlihatkan kemesraan mereka.

Seperti di momen ulang tahun Bunga Jelitha yang jatuh pada hari ini, Kamis (6/9/2018). Putri Indonesia 2017 itu kini telah genap berusia 27 tahun.

Lewat Instagram pribadinya, Syamsir Alam lantas menuliskan ucapan manis untuk sang kekasih. "Selamat ulang tahun sayangkuu. Panjang umur,sehat selalu dan tetap lah menjadi rendah hati sebagaimana dirimu," katanya.

Dalam ucapan itu Syamsir Alam juga menuliskan sebuah tanggal yang diduga adalah hari jadiannya dengan Bunga Jelitha. "Tetap menjadi manusia yang selalu jadi nomor 1 untuk menolong,tetap jadi Bunga yang aku tau sejak 20 Desember lalu," lanjut mantan pemain Timnas Indonesia itu.

 

Simak video menarik di bawah ini:

 

Ivan Gunawan

Bunga Jelitha
Ivan Gunawan beri ucapan ulang tahun untuk Bunga Jelitha [foto: instagram/ivan_gunawan]

Tidak hanya Syamsir Alam, Ivan Gunawan juga tak lupa memberikan ucapan ulang tahun untuk sahabatnya, Bunga Jelitha. Ivan ingat betul momen-momen ketika dirinya dan Bunga melalui susah senang bersama.

"Kamu cukup kuat menghadapi aku ... dimana km sering aku marahin , aku galakin .. aku cuekin bahkan sampe aku block kontak km saat pas hari ulang tahun kamu tahun lalu, inget? .... happy bday queen ... tidak ada usah yg sia2 ... aku yakin akan ada kesempatan yg edan di tahun ini ... " cerita Ivan.

Ucapan manis Ivan untuk Bunga itu menarik perhatian Syamsir Alam. "What a words (kata-kata yang indah)" tulis Syamsir di kolom komentar.

 

Diancam

[Bintang] Bunga Jelitha dan Syamsir Alam
(Instagram/bungajelitha66)

Lucunya, setelah melihat Syamsir berkomentar, Ivan Gunawan langsung melontarkan ancaman. Desainer bertubuh bongsor itu berharap Syamsir bisa menjaga Bunga Jelitha dengan baik.

"@syamsir11alam lo jagain... jgn endol2an... ngerti nga" kata Ivan seraya membubuhkan emoticon wajah marah.

"@ivan_gunawan pasti dong... endol2xan juga pasti dongg," jawab pesepak bola 26 tahun itu.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya