Sah, Anisa Rahma dan Anandito Dwi Sepdiawan Resmi Menikah

Suami Anisa Rahma, Anandito Dwi Sepdiawan, berhasil mengucap ijab kabul dalam satu tarikan napas.

oleh Zulfa Ayu Sundari diperbarui 16 Sep 2018, 17:20 WIB
Diterbitkan 16 Sep 2018, 17:20 WIB
[Bintang] Anisa Rahma
Anisa Rahma... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Setelah menjalani taaruf, Anisa Rahma akhirnya resmi dinikahi oleh pria yang dicintainya, Anandito Dwi Sepdiawan. Akad nikah keduanya dilangsungkan di Masjid Junudurrahman Kodiklat TNI AD, Bandung, Minggu (16/9/2018).

Prosesi pernikahan dimulai sekitar pukul 16.00 WIB dengan dihadiri oleh keluarga besar dan sahabat dari kedua mempelai. Momen sakral ini diawali dengan kata sambutan dari pihak keluarga. Anandito tampak gagah dengan beskap berwarna putih.

Meski sempat diwarnai rasa tegang, Anandito Dwi Sepdiawan berhasil mengucap ijab kabul dalam satu tarikan napas. Pria berpostur tinggi ini menikahi Anisa Rahma dengan maskawin berupa logam mulia seberat 28 gram dan uang tunai Rp 1.892.000.

"Saya terima nikahnya Anisa Rahma binti Ir. Adi Nurjaya Sastrawinata dengan maskawin tersebut, tunai," ucap Anandito Dwi Sepdiawan dengan lantang. Para saksi pun menyatakan pernikahan mereka telah sah.

Kedatangan Anisa Rahma

[Bintang] Anisa Rahma
Anisa Rahma... Selengkapnya

Tak berapa lama kemudian, Anisa Rahma berjalan menghampiri sang suami. Ia begitu anggun dengan gaun putih panjang berwarna senada. Jilbabnya pun lebar menutup dada.

Perjalanan

[Bintang] Anisa Rahma
Anisa Rahma dan Anandito Dwi Sepdiawan beradu akting di film pendek. (Instagram/ananditodwis)... Selengkapnya

Anisa Rahma diketahui pernah menjadi model videoklip untuk single Anandito Dwi Sepdiawan berjudul "Ta'aruf". Pertemuan itu nampaknya membekas, hingga tak lama kemudian mereka menjalani Taaruf.

Juli 2018, Anandito Dwi Sepdiawan pun mengkhitbah Anisa Rahma. Prosesi khitbah keduanya dilangsungkan secara sederhana. Berselang dua bulan kemudian, 16 September 2018, keduanya remi menjadi pasangan suami istri.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya