Selain Bani Seventeen, Aa Jimmy juga Meninggal Akibat Tsunami Anyer

Tsunami Anyer telah menelan beberapa korban di antaranya basis Seventeen, Bani dan juga artis Aa Jimmy, rekan Ade Jigo.

oleh Meiristica Nurul diperbarui 23 Des 2018, 11:07 WIB
Diterbitkan 23 Des 2018, 11:07 WIB
Aa Jimmy (Foto: Instagram)
Tsunami Anyer telah menelan beberapa korban di antaranya basis Seventeen, Bani dan juga Aa Jimmy. (Foto: Instagram)

Liputan6.com, Jakarta - Tsunami Anyer baru saja menerjang pantai di Banten, Jawa Barat, Sabtu (22/12/2018) malam. Beberapa selebritas menjadi korban, di antaranya personel band Seventeen, Aa Jimmy dan juga Ade Jigo.

Ifan Seventeen menceritakan kronologi terjadinya tsunami Anyer saat dihubungi Tvone, Minggu (23/12/2018) pagi.

Dikatakan Ifan, ada beberapa personel Seventeen yang belum diketemukan, termasuk juga sang istri. Sementara basis Seventeen, Bani, meninggal dunia akibat tsunami Anyer.

Ifan Seventeen menjelaskan ada dua pembawa acara dalam Employee Gathering PLN UIT JBB, di Tanjung Lesut Beach Resort, Banten. "Kebetulan MC-nya Aa Jimmy dan Ade Jigo, mantan grup Teamlo. Mereka saat ngehost mengibarkan grup Jigo," ucap Ifan.

Aa Jimmy Meninggal Dunia

Aa Jimmy (Foto: Instagram)
Aa Jimmy (Foto: Instagram)

Dengan kesedihan, Ifan Seventeen mengatakan salah satu mc tersebut tak terselamatkan setelah diterjang tsunami Anyer.

"Saya lihat juga dengan mata kepala sendiri, Aa Jimmy meninggal. Saya juga melihat jenazahnya di tepi pantai," lanjut sang vokalis.

Sementara, Ade Jigo, berhasil selamat dari terjangan tsunami Anyer. "Adenya alhamdulillah selamat," tuturnya lagi.

Ade Jigo sempat menuturkan bahwa istrinya turut menjadi korban meninggal. 

Dalam akun Instagramnya, @adejigo menulis: "Innalillahi Wa'inalillahi Rojiun.Alm Meyuza binti Zaenal Arifin.Selamat jalan istriku.Bunda istri yg baik, Bunda istri yg solehahAllah sayang sm bunda, kita semua sayang sm bunda, maafin ayah ya sayank..Al fatihah".

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya