Jenazah Robby Tumewu Akan Dikremasi 3 Hari Lagi

Jenazah Robby Tumewu masih disemayamkan di Oasis Lestari, Tangerang.

oleh Rizky Aditya Saputra diperbarui 14 Jan 2019, 10:56 WIB
Diterbitkan 14 Jan 2019, 10:56 WIB
robby-tumewu-130625a.jpg
Robby Tumewu

Liputan6.com, Jakarta - Aktor sekaligus desainer Robby Tumewu meninggal dunia pada Senin (14/1/2019) dini hari. Saat ini jenazah Robby Tumewu masih disemayamkan di Oasis Lestari, Tangerang.

Jenazah Robby Tumewu masih disemayamkan hingga tiga hari ke depan. Nantinya pada 17 Januari 2019, akan dikremasi sesuai dengan kesepakatan keluarga.

"Rencananya disemayamkan sampai 17 Januari, nanti baru dikremasi. Karena keluarganya kan di luar negeri semua dan diputuskan oleh mereka untuk dikremasi," kata sahabat Robby Tumewu, Debby Sahertian, kepada Showbiz Liputan6.com, Senin (14/1/2019).

Pelarungan Abu Jenazah

robby-tumewu-waswas-130624.jpg
Robby Tumewu

Hanya saja Debby Sahertian belum mengetahui pasti tempat pelarungan abu jenazah Robby Tumewu. Pasalnya, keluarga Robby masih berada di luar negeri.

"Keluarganya kan ada yang di Eropa. Cuma memang belum tahu apakah nanti abunya akan ditebar di sini atau mau dibawa ke sana (luar negeri)," pungkasnya.

Robby Tumewu meninggal dunia setelah berjuang melawan stroke selama hampir delapan tahun. Namun, Robby dikabarkan meninggal akibat sakit infeksi paru-paru.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya