Hukum Salmafina Sunan, Sang Ayah Layangkan Pukulan

Salmafina mendapatkan hukuman dari ayahnya.

oleh Zulfa Ayu Sundari diperbarui 26 Mar 2019, 10:00 WIB
Diterbitkan 26 Mar 2019, 10:00 WIB
Salmafina Khairunnisa (Foto: Instagram/@salmafinasunan)
Salmafina Khairunnisa dan Sunan Kalijaga (Foto: Instagram/@salmafinasunan)

Liputan6.com, Jakarta Lagi-lagi Salmafina Sunan kena masalah. Temannya yang bernama Maulida merekam Salmafina yang diduga mabuk. Dalam video itu pula, area pribadi tubuh Salmafina terekspos.  

Gara-gara video yang sempat viral itu, Salmafina Sunan mendapat hukuman dari ayahnya, Sunan Kalijaga. Pengacara kondang itu telah memberi pelajaran dengan memukul anaknya.

"Saya memberikan sanksi bahkan keras. Saya memberi pukulan terhadap anak saya pakai tangan, tapi tidak menyebabkan luka atau bekas," ujar Sunan Kalijaga di Jalan Kapten Pierre Tendean, Jakarta Selatan, Senin (25/3/2019).

Namun, Sunan Kalijaga juga menilai bahwa tindakan mengunggah video tersebut telah mencoreng nama baik keluarganya. Sehingga, menurut dia, bukan hanya Salmafina yang bersalah, teman anaknya pun demikian.

 

Melaporkan

Salmafina Sunan (Foto: Instagram)
Salmafina Sunan (Foto: Instagram)

Diketahui Sunan Kalijaga telah melaporkan teman Salmafina Sunan, Maulida, yang merekam kejadian tersebut. Temannya dilaporkan dengan tuduhan dugaan pencemaran nama baik melalui media elektronik, dengan kerugian imateril. 

"Tentunya (menghukum) dengan cara saya, jadi bukan saya melindungi anak saya lalu melaporkan seseorang. Tapi biar semua masing-masing ada porsinya," terang Sunan Kalijaga.

"Salma dengan kesalahannya dan saya sudah memberikan hukuman. Lalu orang yang kami duga melakukan perekaman dan meng-upload itu juga sudah mendapat sanksi," katanya.

 

Klarifikasi

Sunan Kalijaga
Putri Sunan Kalijaga, Salmafina Khairunnisa [foto: instagram/@salmafisunan]

Sementara itu, Sunan Kalijaga pun mengklarifikasi bahwa dalam video tersebut anaknya tidak dalam keadaan mabuk. Hal ini diketahui Sunan lewat pernyataan anaknya sendiri. 

"Saya tanya, mabuk enggak seperti yang terlihat di gambar. 'Enggak'. Sadar direkam? 'Sadar.' Yang merekam? 'Yang merekam juga sadar' artinya mereka enggak dalam kondisi terpengaruh minuman," jelasnya. 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya