Pintu SUGBK Dibuka, Pengunjung Konser Ed Sheeran Tumpah Ruah

Konser Ed Sheeran bertajuk Divide World Tour 2019 akan segera dimulai.

oleh Surya Hadiansyah diperbarui 03 Mei 2019, 19:30 WIB
Diterbitkan 03 Mei 2019, 19:30 WIB
Pesona Ed Sheeran saat Berkaca Mata dan Bermain Gitar Diatas Panggung
Konser Ed Sheeran bertajuk Divide World Tour 2019 akan segera dimulai. (sumber: Liputan6.com/AFP)

Liputan6.com, Jakarta - Konser Ed Sheeran bertajuk Divide World Tour 2019 telah dimulai. Konser dibuka dengan penampilan One Ok Rock pada pukul 18.45 WIB, dan sejak pukul 15.00 WIB, para penggemar telah memadati area konser.

Sejak sore, antusiasme para penggemarnya sudah terlihat. Terbukti dari lalu lintas di sekitar tempat diselenggarakannya konser Ed Sheeran tersebut, tepatnya di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGKB), Jakarta Pusat, sangat padat.

Bahkan, para penggemar Ed Sheeran yang mengendarai kendaraan roda dua pun tak bergerak.

Pasalnya, bukan hanya para penggemar Ed Sheeran yang memadati lokasi tapi juga para pedagang yang menjajakan atribut dan cinderamata penyanyi asal Inggris tersebut tumpah ruah di pinggir jalan.

 

Padati Area

[Bintang] Ed Sheeran
Ed Sheeran (AFP /JAMIE MCCARTHY / GETTY IMAGES NORTH AMERICA )

Meski sudah dipadati para penggemar Ed Sheeran, mereka tak bisa memasuki area menonton. Pintu menuju lokasi baru dibuka pada pukul 18.00 WIB.

Tak Mau Ketinggalan

Pesona Ed Sheeran saat Berkaca Mata dan Bermain Gitar Diatas Panggung
Kita lihat, apakah pada konser yang berlangsung di GBK nanti sosok Ed Sheeran akan tampil dengan gitar dan kacamatanya. Menarik untuk di nanti. (Liputan6.com/AFP)

Mendengar informasi tersebut, para pengunjung konser Ed Sheeran langsung berbondong-bondong menuju lokasi. Mereka tidak mau ketinggalan untuk menyaksikan penampilan pembuka dari One Ok Rock.

Tak hanya penggemar dari dalam negeri, konser Ed Sheeran ini juga dipenuhi oleh para pengunjung yang berasal dari negara-negara tetangga.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya