Saksikan Kartun Seri Diva untuk Habiskan Waktu Akhir Pekan Bersama Si Kecil

Mona yang ngambek dengan Diva dan Febi. Ia merasa tersinggung karena menganggap kedua sahabatnya itu mengejeknya.

oleh Asri Muspita Sari diperbarui 16 Okt 2020, 17:22 WIB
Diterbitkan 13 Jun 2020, 06:00 WIB
Seri Diva dari Kastari Animation
Seri Diva epiosde 81, Mona ngambek karena salah paham. (credit: Kastari Animation)

Liputan6.com, Jakarta Salah satu kegiatan yang bisa dilakukan orangtua di akhir pekan adalah menonton bersama anak. Tayangan kartun merupakan salah satu pilihan yang tepat untuk menghabiskan waktu dengan si kecil. 

Tentu saja, kartun yang ditonton harus sesuai dengan usianya. Oleh karena itu, orangtua sebaiknya memilih kartun yang mengandung hiburan sekaligus mendidik. Hal tersebut bertujuan agar anak dapat belajar hal-hal baru yang positif.

Saat ini, produksi kartun lokal karya anak bangsa juga mengalami perkembangan pesat. Seperti pada kartun anak berjudul Diva The Series atau Seri Diva. 

Seri Diva menceritakan seorang gadis bernama Diva yang selalu bersama kucing putih peliharannya.Tidak hanya itu, ia juga memiliki sahabat baik yaitu Mona, Putu, Tomi, dan Febi. Sahabat-sahabatnya itu berasal dari berbagai suku dan agama.

Di episode Seri Diva kali ini, ada Mona yang ngambek dengan Diva dan Febi. Ia merasa tersinggung karena menganggap dua sahabatnya itu secara tidak langsung mengejeknya gendut.

Padahal, Diva dan Febi tidak bermaksud seperti itu kok. Mona hanya salah paham saja dengan ucapan mereka. Lalu, akankah mereka berbaikan kembali? Saksikan cerita selengkapnya dalam kartun anak Seri Diva di aplikasi streaming Vidio.

Saksikan kartun Seri Diva berikut ini

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya