Jirayut Ajak Penggemar Belajar Budaya Indonesia Lewat Program Khusus di Vidio

Program Jirayut Luv Indonesia tayang eksklusif di platform Vidio mulai 22 Agustus 2021.

oleh Asri Muspita Sari diperbarui 23 Agu 2021, 10:27 WIB
Diterbitkan 22 Agu 2021, 18:30 WIB
Jirayut Afisan
Program Jirayut Luv Indonesia tayang eksklusif di platform Vidio mulai 22 Agustus 2021. (Dok. Vidio)

Liputan6.com, Jakarta Pedangdut Jirayut kian populer di dunia hiburan Tanah Air. Pemilik nama lengkap Jirayut Afisan Jehderamae ini mulai terkenal saat mengikuti ajang pencarian bakat Dangdut Academy musim keempat.

Kendati tak keluar sebagai juara, kerier Jirayut dapat dikatakan cemerlang. Ia pun memiliki banyak penggemar setia. Tak hanya menyanyi, beberapa bidang pun mulai ditekuni oleh pria asal Thailand ini, seperti host dan aktor FTV.

Meniti karier di Indonesia sejak tahun 2018, membuat Jirayut tertarik untuk belajar dan mendalami keragaman seni, budaya, kuliner, serta kearifan lokal yang berasal dari 34 provinsi di Tanah Air.

Lewat program Jirayut Luv Indonesia, pedangdut kelahiran 24 Februari 2001 ini ingin mengajak penggemarnya keliling Nusantara bersama para duta Liga Dangdut (LIDA) yang mewakili setiap provinsi.

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini

Program Eksklusif

Jirayut Afisan
Jirayut Afisan. (Dok. Vidio)

Jirayut Luv Indonesia akan tayang setiap Sabtu dan Minggu eksklusif di platform streaming Vidio. Episode perdana dari program kolaborasi Vidio dan Indosiar ini dapat disaksikan mulai 22 Agustus 2021 pukul 16.00 WIB.

Jirayut memulai petualangannya dengan mengunjungi provinsi yang ada di ujung barat Indonesia, yakni Aceh. Tak sendiri, pelantun tembang "Jambret Cinta" itu ditemani Faul LIDA dan Nabila LIDA saat melancong di kawasan wisata Kota Serambi Makkah.

Lalu, seperti apa keseruan Jirayut ketika pelesiran di Aceh? Jangan lewatkan program Jirayut Luv Indonesia yang hadir mulai Minggu, (22/8/2021). Berikut tautan streaming selengkapnya.

Link: Live streaming Jirayut Luv Indonesia

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya