Sebelum Vanessa Angel dan Bibi Andriansyah Kecelakaan, Sang Ayah Sempat Mendapat Mimpi Buruk

Beberapa hari sebelum kecelakaan yang menewaskan Vanessa Angel dan Bibi Andriansyah, Faisal mendapat firasat tak enak.

oleh Meiristica Nurul diperbarui 03 Des 2021, 20:00 WIB
Diterbitkan 03 Des 2021, 20:00 WIB
Vanessa Angel - Bibi Andriansyah (Foto: Instagram/@vanessaangelofficial)
Beberapa hari sebelum kecelakaan yang menewaskan Vanessa Angel dan Bibi Andriansyah, Faisal mendapat firasat tak enak. (Foto: Instagram/@vanessaangelofficial)

Liputan6.com, Jakarta - Vanessa Angel dan Bibi Andriansyah, mengalami kecelakaan tunggal di ruas jalan tol Jomo, Surabaya, Jawa Timur pada 4 November 2021 lalu. Keduanya langsung mengembuskan napas terakhirnya di lokasi kejadian.

Hal itu tentu membuat kedua orangtua Bibi Andriansyah, Faisal dan Dewi Zuhriati, syok dan tak percaya.

Namun, sebelum kecelakaan itu terjadi rupanya, Faisal sempat mengalami mimpi buruk.

 

Hilang Mobil

Vanessa Angel dalam kenangan.
Vanessa Angel dalam kenangan. Ia meninggal dunia di Jawa Timur, 4 November 2021. (Foto: Instagram @vanessaangelofficial)

Faisal, menyebut bahwa firasatnya datang melalui mimpi. Hal itu diungkapkan saat menjadi bintang tamu di kanal YouTube Melanie Ricardo, Jumat (3/12/2021).

"Firasat ada, mungkin saya tidak mengatakan itu firasat ya. Saya sudah bilang ke mama nya. saya malam sebelumnya kan mimpi kehilangan mobil," ungkapnya.

 

Mimpi Buruk

7 Kebersamaan Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah dengan Keluarga, Penuh Kenangan
Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah (Sumber: Instagram/@puput_soedrajat)

Tak hanya itu, dua malam sebelumnya Faisal juga dimimpikan hal buruk.

"Dua malam sebelum itu, saya mimpi jelek saya bilang ke mamanya. 'Ma, mimpi papa jelek banget, udah dua malam ini. Tapi enggak bisa papa ceritain entah mimpi apa'," bebernya.

 

Nangis

Walau tak bisa diceritakan ke orang lain namun Faisal menjelaskan bahwa ia bisa merasakannya.

"Begitu mimpi bangun nangis," sambungnya.

 

Perhatian

Faisal dan Dewi tak menyangka putra sulungnya lebih dulu pergi untuk selama-lamanya. Semasa hidupnya, Bibi Andriansyah adalah anak yang penuh perhatian kepada orangtua.

"Anak ini peduli banget, itu yang membuat kami sangat kehilangan. Bukan kami orang berduit banyak tapi alhamdulillah ada lah ya, tapi kami enggak butuh itu yang kami butuh perhatian. Dan anak ini perhatian banget, dan anak ini sangat perhatian sama mamanya," paparnya.

 

Sepi

Kehadiran Bibi di rumah membawa warna tersendiri bagi keluarga. Sejak kepergiannya, rumah menjadi berbeda.

"Dengan adanya dia itu hidup kami berwarna dan ceria. Tapi dengan kehilangan dia ini kami bener-bener sepi ya ma. Sangat berat, sangat berat," tambahnya.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya