Han So Hee Beli Apartemen Senilai Rp 23 Miliar, Langsung Lunas

Apartemen mewah milik Han So Hee kabarnya dekat dengan tempat tinggal Hyun Bin.

oleh Ratnaning Asih diperbarui 01 Mar 2022, 11:30 WIB
Diterbitkan 01 Mar 2022, 11:30 WIB
Han So Hee untuk Loreal Paris. (Instagram/ xeesoxee)
Han So Hee untuk Loreal Paris. (Instagram/ xeesoxee)... Selengkapnya

Liputan6.com, Seoul - Kerja keras Han So Hee selama beberapa tahun terakhir tampaknya mulai terbayar. Salah satunya terlihat dari kabar bahwa sang aktris Korea berhasil membeli apartemen mewah senilai puluhan miliar rupiah.

Istimewanya, apartemen ini ia beli tanpa harus berlama-lama kredit, tapi langsung lunas.

Dilansir dari Koreaboo, Senin (28/2/2022), bintang My Name ini membeli apartemen mewah di wilayah bergengsi Achiwul Village. Lokasinya hanya sekitar setengah jam dari Seoul.

Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Dekat Apartemen Hyun Bin

Han So Hee
Han So Hee. (Instagram/netflixkr).... Selengkapnya

Beberapa tahun belakangan, tempat ini menjadi pilihan tempat tinggal para seleb Negeri Ginseng karena lokasi dan wilayah di sekelilingnya yang ideal. SBS News melaporkan bahwa apartemen milik bintang The World the of Married ini dekat dengan milik Hyun Bin.

Puluhan Miliar, Langsung Lunas

1.  	Shirt + Jeans
Han So Hee. (Instagram/xeesoxee).... Selengkapnya

Diwartakan Allkpop dan SBS News, apartemen ini disebut-sebut senilai 1,95 miliar won. Bila dirupiahkan, angkanya mencapai lebih dari Rp 23 miliar. 

Kabarnya Han So Hee pertama kali membayar DP apartemen ini pada Desember 2021. Ia kemudian melunasi aset ini pada 15 Februari lalu. 

 

Dipuji

Kabar pembelian apartemen ini rupanya ditanggapi positif oleh warganet, terutama karena dibeli secara tunai. Pasalnya, ada kasus di mana seorang pesohor dinilai mendapatkan pinjaman yang besar karena popularitas mereka. 

Soundtrack #1

Sementara itu, saat ini Han So Hee akan kembali ke dunia akting lewat drama Korea terbaru dari Disney Plus, Soundtrack #1.

Drama yang juga dibintangi oleh Park Hyung Sik ini bercerita tentang seorang pria dan wanita yang bersahabat selama 20 tahun. Namun keduanya mulai mengetahui perasaan masing-masing saat tinggal bersama dalam satu atap selama dua minggu.

 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya