Rayyanza Malik Ahmad Kini Lebih Terkenal daripada Nagita Slavina dan Dipanggil Cipung

Rayyanza Malik Ahmad kalahkan popularitas Nagita Slavina.

oleh Zulfa Ayu Sundari diperbarui 11 Sep 2022, 20:00 WIB
Diterbitkan 11 Sep 2022, 20:00 WIB
Nagita Slavina bersama Rayyanza. (Foto: Instagram/raffinagita1717)
Rayyanza Malik Ahmad kalahkan popularitas Nagita Slavina. (Foto: Instagram/raffinagita1717)

Liputan6.com, Jakarta - Nagita Slavina punya konten baru di YouTube Rans Entertainment. Kontennya adalah, keliling Jakarta untuk membeli berbagai jajanan dan dimakan di dalam mobil.

Ada satu momen di mana dia sedang meminum es di dalam mobilnya. Karena pintu yang tak ditutup, anak-anak di sekitar lokasi pun mengelilingi mobil ibunda Rayyanza Malik Ahmad itu.

Menariknya, anak-anak tersebut tak tahu nama Nagita Slavina. Mereka mengenalnya sebagai ibunya Cipung, sapaan akrab Rayyanza.

"Katanya, 'Eh, itu ibunya si Cimung (Cipung). Ibunya si Cimung'," kata asisten Nagita Slavina. Video ini diunggah ulang di TikTok dan viral hingga ditonton lebih dari 7 juta kali.

 

 

 

Rayyanza Bukan Cimung

Rayyanza Malik Ahmad
Dari ekspresi yang diperlihatkan, kira-kira apa yang ada di benak Rayyanza, ya? (Foto: Instagram/ raffinagita1717)

Nagita Slavina pun protes. Nama anaknya adalah Rayyanza, bukan Cipung apalagi Cimung.

"Cimung dari mana Cimung? Anak gue bukan Cimung namanya, Rayyanza. Hahaha ibunya si Cimung," ujar artis berusia 34 tahun ini.

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Traktir

Melihat anak-anak terus menerus memperhatikannya, Nagita pun berinisiatif membelikan mereka makanan.

"Makasih ya, kamu juga ganteng haha. Udah pada makan belum? Sana beli makanan nanti gue bayarin, bagi-bagi yaa," tutupnya.

Respons

Warganet pun merespons video ini dengan beragam komentar. "Pamornya sekarang bukan emak bapaknya lg tp pindah ke cipung," kata salah satu warganet.

"Orang nya tu merakyat gitu kayak gada batesan," tambah yang lainnya.

"Untung bukan cilung," yang lain menimpali. 

Infografis: Deretan Negara yang Sudah Vaksinasi Anak di Bawah 12 Tahun (Liputan6.com / Triyasni)
Infografis: Deretan Negara yang Sudah Vaksinasi Anak di Bawah 12 Tahun (Liputan6.com / Triyasni)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya