Liputan6.com, Jakarta Pasangan artis Lesti Kejora dan Rizky Billar kembali menjadi perbincangan. Namun kali ini, isu yang beredar adalah berita yang kurang menyenangkan.
Rizky Billar diduga melakukan tindakan Kekerasan Dalam Rumah Tangga (KDRT) terhadap Lesti Kejora. Dari situ, ia dilaporkan Lesti ke Polres Jakarta Selatan.
Kabar tersebut telah dikonfirmasi oleh Kepala Seksi Humas Polres Metro Jakarta Selatan, AKP Nurma Dewi. Ia membenarkan bahwa Lesti Kejora telah melaporkan hal tersebut pada Rabu (28/9/2022) malam.
Advertisement
"Iya betul untuk semalam saudari L sudah melaporkan kasus yang dialami," katanya dilansir dari tayangan YouTube KH Infotainment.
Baca Juga
KDRT
Kepada polisi, Lesti mengaku menjadi korban KDRT dengan pelakunya adalah Rizky Billar sang suaminya sendiri.
"Kalau menurut Saudari L, adalah KDRT yang dialaminya. Menurut beliau adalah suaminya pelakunya," sambungnya.
Â
Advertisement
Trending
Tak butuh waktu lama dari berita tersebut beredar, nama Lesti Kejora langsung menjadi trending topic menduduki peringkat teratas di Twitter, diikuti dengan kata KDRT. Banyak warganet yang seakan tak percaya bahwa Rizky Billar melakukan hal demikian.
"Gak pernah ngikutin soal Lesti dan suaminya. Cuma sebatas tau aja, lebih tau soal Lesti krn dia bagus kl nyanyi. So sad denger beritanya, tapi salut banget krn dia langsung lapor ke polisi ttg KDRT. Maaannn..there's no excuse about KDRT. Stay strong Lesti 💓," tulis @jebingisjebing.
"Dek sejujurnya kaget denger berita ini, tapi aku sebagai fans kalian akan selalu dukung dan berdoa yang terbaik buat kalian. Terutama buat fatih. Buat lesti semoga lekas membaik dan buat bang bi semoga dapat bertanggung jawab atas perbuatannya," timpal @Jekyll40224773.
Â
Meragukan
Sayangnya, di tengah hebohnya berita tersebut masih banyak warganet yang meragukan kebenarannya karena hanya dianggap sebagai gimmick dan rekayasa semata.
"Omg ini beneran ga sih 🫣 gue kaget bgt liat beritanya 😨 lesti lapor ke polisi soal kdrt 😨 gue bingung sama netizen yg bilang ini settingan atau apalah . Ini kan uda smpe buat laporan wa 😨 kenapa masih bilang ini gimmick . Ini uda urusan rumah tangga loh," tulis @ZoelHelmiLubis1.
"Miris bgt lihat reply-an tweet ini... Tanggapan lesti lah, nikah kontrak lah, massa nikah kontrak nya udh habis lah. Kasian lesti, udh korban abuse oleh suaminya, malah dibercandain," timpal @neshawee.
Advertisement