Sidang Cerai Perdana Wendy Walters dan Reza Arap Telah Digelar di PN Jakarta Utara, Humas Beri Penjelasan

Sidang perdana Reza Arap dan Wendy dilangsungkan pada 15 November 2022.

oleh Liputan6.com diperbarui 17 Nov 2022, 14:07 WIB
Diterbitkan 17 Nov 2022, 14:06 WIB
Reza Arap dan Wendy Walters
Reza Arap dan Wendy Walters dengan kostum hitam putih bagaikan Yin dan Yang. (Foto: Instagram/ ybrap)

Liputan6.com, Jakarta Nasib rumah tangga Reza Arap dan Wendy Walters harus berada di pengadilan. Seolah tak kuasa lagi menjalani hidup bersama, Wendy mengugat cerai Reza di Pengadilan Negeri Jakarta Utara.

T. Marbun, humas Pengadilan Negeri Jakarta Utara mengungkapkan, Wendy Walters yang diwakili kuasa hukumnya, mendaftarkan gugatannya pada 27 Oktober 2022 lalu. Sidang perdana perceraian Wendy dan Reza Arap sudah digelar pada Selasa (15/11/2022).

"Benar, berdasarkan data yang tersedia, pengajuan gugatan saudara Wendy terhadap Reza memang terdaftar di Pengadilan Negeri Jakarta Utara, dimana sidangnya telah berlangsung pada hari Selasa 15 November 2022," ungkap T. Marbun di Pengadilan Negeri Jakarta Utara, Kamis (17/11/2022).

"Gugatannya itu didaftarkan tanggal 27 Oktober 2022 dan sidangnya 15 november 2022, dimana kedua belah pihak dihadiri masing-masing kuasa hukumnya," sambung T. Marbun.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.


Sidang Mediasi

Reza Arap (Foto: YouTube)
Reza Arap (Foto: YouTube)

T. Marbun mengatakan, majelis berusaha mengupayakan perdamaian antara Wendy dan Reza Arap melalui mediasi. Karenanya, Wendy dan Reza diwajibkan hadir di agenda mediasi yang dijadwalkan digelar pekan depan.

"Kemarin (Wendy dan Reza) enggak hadir. Majelis menetapkan untuk mengupayakan perdamaian dulu di antara kedua pihak, yang mewajibkan kedua pihak harus hadir pada agenda mediasi, yang akan dilaksakan Selasa yang akan datang tanggal 22 November 2022, pukul 10.00 WIB," jelas T. Marbun.

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS


Isi Gugatan

Adapun terkait isi gugatan, T. Marbun enggan mengungkapnya mengingat hal ini menyangkut masalah keluarga dan tidak pantas dikonsumsi publik. Namun sepengetahun dirinya, harta menjadi salah satu yang digugat Wendy.

"Kalau tidak salah termasuk masalah harta. Karena memang sebelumnya ada perjanjian pernikahan di antara mereka. Terkait masalah isi gugatan karena ini menyangkut masalah keluarga kami tidak bisa sampaikan," pungkas T. Marbun.


Berusaha

Melalui kanal Youtube Melaney Ricardo, Wendy Walters diketahui mengungkap proses perceraiannya dengan Reza Arap. Ia dan Reza telah berusaha melakukan berbagai cara untuk mempertahankan rumah tangga. Namun mereka tetap menemukan jalan buntu.

"Soalnya, kami sudah sering coba untuk kembali bareng, tapi memang sudah tidak cocok. Dan sekarang justru lebih fine," aku Wendy Walters. (Reporter: M. Altaf Jauhar)

Infografis Serangan Jantung
Infografis serangan jantung (Source: Kementerian Kesehatan RI)
Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya