Liputan6.com, Jakarta Dunia musik Tanah Air seakan tak pernah kehabisan talenta-talenta baru yang terus berdatangan. Terlebih lagi di masa di mana teknologi dan informasi berkembang dengan begitu pesat.
Satu lagi musisi muda yang patut diperhitungkan adalah Nugraha. Penyanyi pendatang baru berusia 29 tahun ini baru saja merilis sebuah single berjdul "Tak Seharusnya".
Single perdana ditulis sendiri oleh Nugraha.
Advertisement
"Single ini bercerita tentang perasaan seseorang yang selalu dipandang salah di mata pasangannya," kata Nugraha melalui keterangan resmi yang diterima liputan6.com baru-baru ini.
Baca Juga
Hari Musik Nasional 2023, Inilah 10 Nama Orang yang Jadi Judul Lagu Hit Indonesia dari Sephia Hingga Sunny
Festival Pasar Musik 2023 Sukses Digelar Meski Diguyur Hujan, Berikan Energi Positif untuk Musisi dan Penonton
Rayakan Hari Musik Nasional 2023, Erwin Gutawa Orchestra Adakan Konser Musik Indonesia Lintas Era
Â
Proses Kreatif
Proses penggarapan lagu ini terbilang cukup singkat. Pasalnya, Nugraha hanya memakan waktu kurang lebih dua bulan sampai proses rekaman rampung.
Pria kelahiran 26 oktober 1993 juga menjelaskan kalau ia berharap bisa terus berkarya untuk mewarnai musik Indonesia.
Â
Advertisement
Harapan
Tak selesai sampai di situ, Nugraha memastikan bahwa dalam waktu dekat ia akan kembali merilis single keduanya dan membuat mini album berisi karya-karya yang ia buat.
"Harapan saya semoga lagu ini bisa diterima pecinta musik di Indonesia supaya saya bisa terus semangat berkarya ditengah kesibukan saya yang lain, alhamdulillah banyak support dari keluarga dan sahabat dan semoga suatu saat bisa berkolaborasi dengan Once Mekel penyanyi Idola saya " tutup Nugraha.