Melaney Ricardo Blak-Blakan Memiliki Kekuatan Tersembunyi, Suami Bule Malah Dibilang Lemah

Siapa sangka, Melaney Ricardo bisa menandingi kekuatan suami bulenya, Tyson Lynch, untuk urusan ketahanan gigi

oleh Hernowo Anggie diperbarui 31 Okt 2023, 08:24 WIB
Diterbitkan 30 Okt 2023, 17:20 WIB
12 Tahun Bersama, Ini Potret Mesra Melaney Ricardo dan Suami
Melaney dan suami, Tyson James Lynch selama ini dikenal harmonis. Mereka berdua membangun kebahagiaan bersama, terlebih sejak kedua buah hati mewarnai hari-hari. Keduanya pun kerap membagikan momen kebersamaan di Instagram masing-masing. (Liputan6.cpm/IG/@melaney_ricardo)

Liputan6.com, Jakarta - Siapa sangka, Melaney Ricardo bisa menandingi kekuatan suami bulenya, Tyson Lynch, untuk urusan ketahanan gigi.

Berdarah Batak, ibu dua anak ini mengklaim giginya jauh lebih kuat. Bahkan pria bule seperti suaminya dinilai memiliki gigi yang lemah.

"Nggak secara general sih, tapi gigi bule lebih lemah daripada gigi orang Batak," kata Melaney sambil tertawa ditemui di Smile Art Dental Aesthetic di kawasan Wolter Monginsidi, Kebayoran Baru Jakarta Selatan, Sabtu (28/10/2023).

Tak mau kalah dari Melaney, Tyson langsung mencari solusi yang disebut sebagai kelemahannya. Ia mulai sibuk merawat gigi agar lebih kuat.

 

 

 

 

 

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.


Tak Mau Bermasalah Dengan Gigi

[Fimela] Melaney Ricardo dan Tyson Lynch
Tak bisa dipungkiri, Melaney sangat lah berbahagia atas kembalinya sang suami. Terlihat dalam tayangan Youtube Channel miliknya. Melaney pun sangat bersyukur karena dirinya sedih melihat kedua anaknya yang merindukan sang ayah. (Instagram/melaney_ricardo)

Tyson tak mau di masa depan memiliki masalah dengan giginya. Untuk urusan ini, ia begitu fokus melakukan perawatan gigi. 

"Dua kali dalam satu tahun, buat saya pribadi cari dokter yang terbaik. Itu sangat penting," Tyson menguraikan.

 


Bersyukur Suami Peduli Kesehatan Gigi

Melaney merasa bersyukur suaminya mau memerhatikan masalah kesehatan gigi. Apalagi, suami merasa giginya harus lebih sehat dan kuat dari Melaney.

"Untungnya Tyson sadar ya kalau kesehatan gigi itu penting. Dia juga mulai konsultasi soal gigi sama dokter-dokter di Smile Art Dental Aesthetic," Melaney menuturkan.

 

 

 

 


Trauma Gigi Bolong

Sama seperti Tyson, Melaney juga ikut memerhatikan kondisi giginya. Ia dihantui trauma saat mengalami gigi bolong yang membuat nyeri dan sakit. Perawatan favorit di Smile Art adalah veneer, behel/aligner, bleaching, implant, bridge, dan crown.

Semua perawatan ini dilakukan oleh dokter spesialis sesuai bidangnya. "Bicara soal kecantikan gigi itu ada banyak solusi yah untuk memperbaiki senyuman. Kalau estetik dari segi kawat gigi itu untuk perapihkan gigi, meratakan, yang mau memutihkan bisa dengan bleaching bisa dengan bridge, atau crown," kata Drg. Ian Fleming, Owner Smile Art Dental Aesthetic.

"Bisa implant juga buat gigi yang ompong. Sebenernya ada banyak solusi untuk memperbaiki senyuman di dunia kedokteran gigi. Mungkin yang lagi tenar veneer, tapi kan balik lagi ke kondisi pasien masing," Ian menambahkan.

 

Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya