Film Pulau Hantu Versi 2024 Dibuat Tanpa Kesan Horor Seksi, Amrit Punjabi Fokus Pada 3 Aspek Ini

Pulau Hantu yang pernah mencetak box office pada 2007 lahir kembali dengan citra baru., dibintangi Taskya Namya, Bukie B Mansyur, dan Amanda Green.

oleh Wayan Diananto diperbarui 05 Okt 2024, 20:30 WIB
Diterbitkan 05 Okt 2024, 17:30 WIB
Film Pulau Hantu
Pulau Hantu yang pernah mencetak box office pada 2007 lahir kembali dengan citra baru., dibintangi Taskya Namya, Bukie B Mansyur, dan Amanda Green. (Foto: Dok. MVP Pictures)

Liputan6.com, Jakarta Pulau Hantu yang pernah mencetak box office pada 2007 dan punya dua sekuel kini lahir kembali dengan citra baru. Film ini dibintangi Taskya Namya, Bukie B Mansyur, hingga Amanda Green.

Dengan sutradara Ferry Pei Irawan bermodal naskah karya Erwanto Alphadullah, produser MVP Pictures, Amrit Punjabi menyebut Pulau Hantu versi 2024 meninggalkan citra horor seksi, tak seperti pendahulunya.

“Zaman itu tipe horornya beda, bisa dibilang horor seksi atau esek-esek. Tapi ini enggak seperti itu sama sekali. Pulau Hantu adalah intellectual property atau IP besar. Pulau Hantu salah satu judul yang simpel, straight to the point, dan bagus,” katanya.

Kepada Showbiz Liputan6.com di Jakarta Selatan, Jumat (4/10/2024), Amrit Punjabi menyebut film Pulau Hantu versi 2024 bukan sekuel maupun prekuel dari tahun 2007. Ini cerita baru dengan konfigurasi pemain yang fresh.

Pendekatan Berbeda

Salah satu adegan film Pulau Hantu versi 2024. (Foto: Dok. MVP Pictures)
Salah satu adegan film Pulau Hantu versi 2024. (Foto: Dok. MVP Pictures)

Proses produksinya pun menekankan pada tiga aspek salah satunya production value yang tidak asal-asalan. Selain itu, pemain dipilih bukan berdasarkan jumlah pengikut di Instagram atau medsos lain.

“Kami tetap pakai judul Pulau Hantu, tapi pendekatannya beda. Dari awal kami melakukan sesuatu yang beda. Kami fokus ke production value, pemilihan pemain yang pas, dan cerita lebih emosional,” ujarnya.

 

Tema Persahabatan dan Ibu-Anak

Amrit Punjabi
Amrit Punjabi

“Bukan sekadar horor, kami menampilkan tema persahabatan, hubungan ibu dan anak termasuk emosi karakter. Makin lama ditonton, audiens akan tahu tentang tokoh Mala. Makin kenal Mala, kalian akan bingung membela siapa,” Amrit Punjabi menyambung.

Para pemain baru direkrut sebagai komitmen MVP Pictures dalam melakukan regenerasi bintang film Indonesia. Jangan sampai wajah yang tampil di layar lebar dia lagi dan dia lagi. Apalagi, penonton film Indonesia saat ini makin cerdas.

Fase Baru Pulau Hantu

Film Pulau Hantu
Film Pulau Hantu yang mencetak box office pada tahun 2006 dibuat ulang MVP Pictures dengan bintang Taskya Namya dan sutradara Ferry Pei Irawan. (Foto: Dok. MVP Pictures)

Pulau Hantu akan menghantui bioskop Indonesia mulai 10 Oktober 2024. Amrit Punjabi mengingatkan publik tak perlu khawatir jika belum pernah menonton Pulau Hantu versi 2007 dan dua sekuelnya.

“Saya melihat ini fase baru Pulau Hantu. Bisa dibilang mulai dari nol lagi,” urai Amrit Punjabi. Jika Pulau Hantu 2024 mencetak box office, Amrit Punjabi telah menyiapkan cerita baru yang berdiri sendiri. Bukan sekuel. Jagat sinema Pulau Hantu akan dibangun.

“Diharapkan akan jadi universe besar. Di saat yang sama, kalau Pulau Hantu box office kami akan bikin jilid kedua, tiga dan seterusnya dengan konsep beda, bukan sekuel. Cerita baru yang berdiri sendiri menampilkan pulau-pulau lain yang berhantu,” tutupnya.

infografis journal
infografis journal 10 Film Indonesia dengan Penonton Terbanyak di Tahun 2022. (Liputan6.com/Tri Yasni).
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya