Zsa Zsa Utari Bintangi Scandal 3 yang Tayang di Vidio: Siapa Nadya dan Apa Misinya?

Kenalkan Zsa Zsa Utari yang perankan sosok Nadya dalam series terbaru Scandal 3 di Vidio.

oleh Layli Maghfirah diperbarui 19 Des 2024, 23:00 WIB
Diterbitkan 19 Des 2024, 23:00 WIB
6 Potret Manglingi Zsa Zsa Utari yang Makin Cantik di Usia 21 Tahun, Disebut Makin Mirip dengan Beyonce hingga Zendaya
Melihat tampilan manglingi Zsa Zsa Utari yang disebut mirip dengan Beyonce (@zsazsautari)

Liputan6.com, Jakarta Melalui poster dan cuplikan video yang dibagikan di sosial media, Vidio menginformasikan akan segera menayangkan series terbaru. Series lanjutan dari judul sebelumnya yang disukai para penggemar. 

Series berjudul Scandal akan segera menayangkan season ke 3 dengan cerita yang lebih menarik. Bukan hanya jalan cerita Scandal 3 yang menarik, namun juga para pemainnya yang dibintangi sederet artis ternama. 

Paling baru yang akan bergabung dalam series Scandal 3 adalah sosok artis cantik Zsa Zsa Utari. Ini merupakan series pertamanya yang tayang di Vidio dan langsung menjadi pemeran utama. 

Bagaimana peran Zsa Zsa Utari dalam series Scandal 3: The Final & Sexiest yang segera tayang di Vidio? Simak informasinya berikut ini.

Siapa Nadya dalam Series Scandal 3

Series Scandal 3
Anak baru Kesayangan Prince (Sumber: Instagram @vidiooriginals)

Salah satu hal yang paling dinantikan adalah debut Zsa Zsa Utari dalam serial ini. Berperan sebagai Nadya, Zsa Zsa menjadi salah satu pemain utama dalam series Scandal 3. 

Melalui postingan berupa cuplikan video yang dibagikan Zsa Zsa Utari memperkenalkan dirinya sebagai karakter Nadya. Petunjuknya Nadya mengakui dirinya adalah seorang polisi dan mengenal sosok Prince. 

Saat disinggung tentang misi dan profesionalitas dalam bekerja, anehnya Nadya enggan menjawab. Apa yang sebenarnya Nadya sembunyikan? 

Nonton Series Scandal 3 di Vidio

Sudah banyak yang menantikan akting Zsa Zsa Utari dalam series Scandal 3 yang diproduksi Sky Films. Series yang disutradarai Dom Dharmo ini akan segera tayang mulai tanggal 9 Januari 2025 di platfomr streaming Vidio. Kamu yang penasaran bisa nonton dulu cuplikan video seriesnya di sini. 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya