Akhirnya, Gading Marten Resmi Nikahi Giselle

Gading Marten dan Gisella Anastasia akhirnya resmi menjadi suami-istri. Keduanya menikah di Bali, Sabtu (14/9/2013).

oleh Hernowo Anggie diperbarui 14 Sep 2013, 18:42 WIB
Diterbitkan 14 Sep 2013, 18:42 WIB
gading-gisel-130914c.jpg
... Selengkapnya
Gading Marten dan Gisella Anastasya akhirnya mewujudkan mimpi mereka sebagai suami istri. Keduanya resmi mengucapkan ikrar sehidup semati melalui upacara pemberkatan pernikahan yang digelar di Gereja Tirta Luhur Uluwatu, Bali, Sabtu (14/9/2013).

Saat pemberkatan, Gading dan Giselle nampak serasi menggunakan setelan pakaian berwarna putih. Kesan elegan dan indah jelas terlihat dari konsep pernikahan pasangan yang sudah menghabiskan masa pacaran selama dua tahun terakhir.

Prosesi pemberkatan nikah keduanya juga berjalan lancar tanpa halangan berarti. Orangtua Gading dan Giselle tampak antusias menyambut momen bahagia anak-anak mereka itu.

Sejumlah selebriti serta kerabat Gading dan Giselle pun langsung membanjiri ucapan selamat melalui akun twitter keduanya.

"penganteeennn @gadiiing gisel_la narzi, @dhikacungkring," tulis Ussy Sulistiawati melalui akun twitternya @ussyklik, Sabtu (14/9/2013). (fei)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya