LG G3 Hadir Dalam Balutan Warna Putih dan Emas

LG diprediksi akan meluncurkan smartphone tersebut dalam sebuah acara khusus di San Francisco dan London pada 27 Mei 2014.

oleh Andina Librianty diperbarui 20 Mei 2014, 11:12 WIB
Diterbitkan 20 Mei 2014, 11:12 WIB
LG G3 Dibalut Warna Putih & Emas
LG G3 (ist.)

Liputan6.com, Jakarta - Tak lama lagi, LG G3 akan segera meramaikan pasar smartphone. Menjelang peluncurannya pada akhir bulan ini, bocoran mengenai smartphone ini kembali terkuak.

Dilansir Tech Radar, Selasa (20/5/2014), akun @evleaks kembali menjadi sumber dari informasi terbaru ini. Dalam foto yang disebar di Twitter, LG G3 terlihat dibalut dengan dua pilihan warna yaitu putih dan emas. Foto ini memperlihatkan wujud G3 dari berbagai sisi.

Smartphone ini terlihat memiliki bodi tipis dan tidak menggunakan casing plastik. LG diprediksi akan meluncurkan smartphone tersebut dalam sebuah acara khusus di San Francisco, New York, London, Istanbul, dan Singapura pada 27 Mei.

Suksesor G2 ini diprediksi memiliki layar 5,5 inci dengan resolusi 2560 x 1440 piksel (538 ppi), sehingga menjadikannya sebagai handset high-end pertama dengan layar QHD. Serta disokong teknologi prosesor Odin milik LG.

Spesifikasi lainnya termasuk terdapat dua pilihan yakni dengan kapasitas memori internal 16 GB dan RAM 2B, serta kapasitas 32 GB dengan RAM 3GB. Sedangkan baterainya 3.000 mAh dan kamera 13 megapiksel (MP).

LG sendiri belum memberikan konfirmasi mengenai peluncuran smartphone ini. Meski belum meluncur, tapi produk terbaru LG ini sudah memiliki pesaing yang kuat dari Samsung dengan Galaxy S5 Prime. Smartphone ini dikabarkan juga mengusung layar QHD berukuran 5,2 inci.

Jika Galaxy S5 Prime terbukti meluncur pada bulan depan, maka smartphone ini akan menjadi rival terkuat G3.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya