Ceroboh Foto Selfie, Maling Malah Ketahuan

Cerobohnya, mereka foto selfie dengan iPhone curian dan mengirimkan fotonya ke teman-teman sang korban, termasuk ibu korban.

oleh Alexander Lumbantobing diperbarui 29 Mei 2014, 07:15 WIB
Diterbitkan 29 Mei 2014, 07:15 WIB
Maling Berfoto Selfie, Malah Ketahuan
Maling-mailng bodoh mengirim foto selfie kepada ibu korban.

Liputan6.com, New York - Tren foto selfie alias foto narsis diri sendiri atau bersama teman sudah merambah ke semua kalangan dan usia. Namun foto selfie yang dilakukan dua orang maling ini seolah menunjukkan bahwa mereka sangat ceroboh.

Menurut yang dilansir laman New York Daily News, Kamis (29/5/2014), kedua orang maling ini mencuri sebuah iPhone seseorang di kawasan Hell’s Kitchen di kota New York.

Cerobohnya, mereka foto selfie dengan iPhone curian tersebut dan dengan bodohnya mengirimkan foto dengan gaya konyol mereka kepada teman-teman sang korban, termasuk kepada ibu korban.

Pihak berwajib mengatakan, maling tersebut mencuri iPhone milik James Pugliatti yang tinggal di Westchester. Kejadian berlangsung di West 48th Street di dekat Avenue 11 di kota New York, sekitar jam 11.30 malam waktu setempat pada 17 April lalu.

Ibu korban menerima foto dua orang pria yang sedang senyum -- yang diduga sebagai pencuri iPhone -- di suatu tempat yang kelihatannya seperti kereta bawah tanah. Foto inilah yang menuntut pihak berwajib menemukan pelaku.

Kedua maling itu akhirnya berhasil tertangkap. Pelaku bernama Khayyam Alexander (16 tahun) dan Fehti Nekrouf (18 tahun). Sedangkan korban berusia 14 tahun.


Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya