Liputan6.com, Jakarta - Game Flappy Bird sempat mengguncang jagat teknologi karena berhasil menyedot pengguna smartphone dalam jumlah besar dengan waktu yang cukup singkat. Namun, Dong Nguyen sang pembuat Flappy Bird akhirnya memutuskan menarik aplikasi ini dari peredaran.
Sebuah informasi terbaru memperlihatkan aplikasi permainan 'mengepak sayap burung' ini bisa dimainkan di jam tangan pintar berbasis platform Android Wear yang merupakan sistem operasi turunan Android yang dibuat khusus untuk wearable devices.
Sebuah video menampilkan bagaimana game itu bisa berjalan dengan lancar di wearable devices pertama buatan Motorola, Moto 360. Cukup unik kelihatannya ketika jam tangan dapat menjalankan permainan Flappy Bird secara sempurna.Â
Dikutip dari laman Phandroid, Senin (5/1/2015), aplikasi Flappy Bird yang berjalan di Moto 360 merupakan terobosan di tahun tahun 2015. Pengembang yang berusaha untuk membuat tokoh burung itu mengepak-ngepakkan sayap di Android Wear bernama Corbin Davenport yang hobi mengoprek perangkat gadget.
Aplikasi permainan sederhana yang sempat booming ini sudah berhasil membuat Dong Nguyen kaya raya hanya dalam sekejap karena iklan yang membanjirinya. Namun, Dong Nguyen memilih untuk menarik aplikasi karena dikhawatirkan akan menjadi candu bagi para pengguna gadget.
Nah, buat pemilik wearable devices berbasis Android Wear yang ingin menjajal pengalaman bermain Flappy Bird, perlu melakukan beberapa cara. Mau tahu caranya? Lihat saja di sini.
(den/isk)
Flappy Bird Bisa `Terbang` di Jam Tangan Pintar
Flappy Bird hidup kembali di jam tangan pintar canggih buatan Motorola, Moto 360
diperbarui 05 Jan 2015, 14:10 WIBDiterbitkan 05 Jan 2015, 14:10 WIB
Advertisement
Live Streaming
Powered by
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Barongko Adalah Warisan Kuliner Lezat Khas Sulawesi Selatan
Tips Menghindari Pergaulan Bebas, Panduan Lengkap untuk Remaja
15 Tips Memperbaiki Diri yang Efektif untuk Pengembangan Pribadi
Prabowo Dijadwalkan Hadiri Perayaan Natal Nasional 28 Desember 2024 di Indonesia Arena
Tips Menghindari Tabung Gas Meledak, Panduan Lengkap Keamanan di Rumah
Tips Mengirim CV Lewat Email yang Efektif untuk Menarik Perhatian HRD
Komitmen Pupuk Kaltim Kembangkan Inovasi Digital, Begini Strateginya
VIDEO: H-2 Natal, 10 Ribu Penumpang Padati Stasiun KCIC Halim
Mahfud MD Kritik Prabowo, Pembayaran QRIS Tak Kena PPN
Potret Keluarga Raffi Ahmad ke Bali Rayakan Wisuda Lala Pengasuh Rafathar, Seru dan Haru
Harvey Moeis Hadapi Sidang Vonis Kasus Dugaan Korupsi Timah, Sandra Dewi Tak Nampak
KAI Gandeng BRI Hadirkan Transaksi Digital di Loko Cafe dan Resto on Train