Nintendo Tak Akan Bocorkan Konsol `NX` di E3 2015

Banyak yang berharap, bisa saja Nintendo mengumbar lebih lengkap mengenai seperti apa konsol NX ini di ajang tersebut.

oleh Jeko I. R. diperbarui 12 Mei 2015, 13:30 WIB
Diterbitkan 12 Mei 2015, 13:30 WIB
Nintendo Tidak Akan Bocorkan Konsol `NX`di E3 2015
Satoru Iwata, Presiden Nintendo (Digitaltrends.com)

Liputan6.com, Jakarta - Seperti yang telah diwartakan sebelumnya, Nintendo berencana akan menghadirkan platform terbarunya yang diberi kode `NX`. Pun begitu, raksasa game asal Jepang ini masih belum mau angkat bicara lebih lanjut terkait detil apa yang akan hadir di NX tersebut.

Melansir laman Digital Trends, Selasa (12/5/2015), Nintendo ternyata memang tidak akan membahas NX dalam waktu dekat. Apalagi ajang game internasional E3 (Electronic Entertainment Expo) akan diadakan pada Juni mendatang di Los Angeles.

Tentunya, banyak yang berharap, bisa saja Nintendo mengumbar lebih lengkap mengenai seperti apa konsol NX ini di ajang tersebut.

Hal ini semakin diperkuat oleh pernyataan Presiden Nintendo, Satoru Iwata yang mengatakan bahwa NX tidak akan diungkap pada ajang game bergengsi tersebut.

"Kami tidak berencana untuk membahas hal spesifik terkait NX sampai 2016," ungkap Iwata pada meeting investor yang baru saja diadakan beberapa waktu lalu.

Banyak fans Nintendo yang sudah memprediksi bahwa NX seharusnya diumumkan di E3 2015. Namun, sepertinya hal ini tidak dikabulkan oleh Nintendo. Pasalnya, lebih lanjut Nintendo menjelaskan bahwa pengembangan NX masih dalam tahap awal.

"Kami menyebutnya sebagai `konsep baru'. Kami berpikir ini bukanlah sesuatu yang mudah untuk dilakukan sebagai pengganti 3DS dan Wii U," tambah Iwata.

Ternyata, selain NX, Iwata juga menyatakan bahwa Nintendo juga tidak akan membahas game smartphone yang akan diluncurkan bersama DeNA dan juga strategi "quality of life" yang diusung Nintendo.

Alasannya, mereka ingin menyimpan hal tersebut terlebih dahulu dan tidak perlu diumbar di ajang E3 2015.

"Kami tahu bahwa ajang E3 adalah ajang besar-besaran yang didedikasikan untuk konsol video game, jadi kami memutuskan untuk tidak membahas smart device begitupun dengan `quality of life` yang kami usung," tutur Iwata.

Nintendo justru akan lebih berfokus pada informasi terbaru yang akan hadir terkait dengan platform primadona mereka, Wii U dan Nintendo 3DS pada ajang E3 2015 yang akan diadakan pada 16-18 Juni 2015.

(jek/isk)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya