Liputan6.com, Jakarta - Tak lama setelah diperkenalkan pada perhelatan IFA 2015 di Berlin bulan lalu, Sony Mobile Communications Indonesia secara resmi mengumumkan 3 smartphone yang masuk dalam keluarga Xperia Z yaitu Xperia Z5 Premium, Xperia Z5, dan Xperia Z5 Compact untuk pasar Indonesia.
Xperia Z5 Premium diklaim sebagai smartphone 4K pertama di dunia dengan tampilan layar IPS 4K Triluminos 5,5 inci yang mampu menyuguhkan gambar tajam dan detil.
"Selain mengunggulkan layar, Xperia Z5 Premium juga dilengkapi kamera berkualitas tinggi dengan sensor terbaru Sony 1/2.3 Exmor RSTM beresolusi 23MP, lensa F2.0 G, dan kemampuan autofokus dengan kecepatan 0,037 detik," kata Marketing Manager Sony Mobile Communications Indonesia, Ika Paramita, Rabu (21/10/2015) di Jakarta.
Untuk mendukung kinerja, smartphone ini diperkuat prosesor Qualcomm Snapdragon 810, octa-core CPU, kemampuan 64-bit, RAM 3GB, konektivitas 4G LTE, dan menjalankan sistem operasi Android 6.1 Marshmallow.
"Dari segi spesifikasi tak jauh berbeda. Yang membedakan hanya dari segi ukuran layar, dimana Xperia Z5 memiliki layar 5,2 inci dan Xperia Z5 Compact 4,6 inci. Xperia Z5 Premium bisa menampilkan konten video 4K, sementara Xperia Z5 dan Xperia Z5 Compact hanya bisa menghasilkan konten video 4K," terang Ika.
Perbedaan lainnya, tambah Ika yaitu dari segi memori RAM. Xperia Z5 Premium dan Xperia Z5 dilengkapi RAM 3GB, sementara Xperia Z5 Compact memiliki RAM 2GB. Selain itu dari kapasitas baterai, Xperia Z5 Premium mempunyai daya baterai 3.430 mAh, Xperia Z5 2.900 mAh, dan Xperia Z5 Compact 2.700 mAh.
Untuk ketersediaan produk, Ika mengungkap, Xperia Z5 dan Xperia Z5 Compact sudah bisa dipesan secara pre-order di Dino Market mulai 23 Oktober - 1 November 2015. Namun sayangnya, harganya belum diinformasikan. Sementara untuk pre-order Xperia Z5 Premium belum ditentukan.
"Harga belum bisa kami informasikan, karena dikhawatirkan akan ada perubahan. Tapi yang pasti, kami akan menawarkan harga yang terbaik bagi konsumen. Untuk sesi pre-order Xperia Z5 Premium akan kami umumkan segera," tutupnya.
(isk/dhi)
Resmi Diperkenalkan, Sony Xperia Z5 Sudah Bisa Dipesan
Xperia Z5 hadir dalam 3 varian, yakni Xperia Z5 Premium, Xperia Z5, dan Xperia Z5 Compact.
Diperbarui 21 Okt 2015, 16:23 WIBDiterbitkan 21 Okt 2015, 16:23 WIB
Marketing Manager Sony Mobile Communications Indonesia, Ika Paramita (Iskandar / Liputan6.com)... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
VIDEO: Kemacetan Horor di Tanjung Priok, Truk Tempuh Belasan Jam untuk Jarak 10 Km
Ridwan Kamil Resmi Laporkan Lisa Mariana ke Bareskrim Polri
8 Potret Jennifer Coppen Gelar Ritual Melaspas di Bali, Rumah Baru Kamari
Rekomendasi 7 Model Gamis Terbaru Kombinasi Batik 2025, Simpel tapi Tetap Berkelas
VIDEO: Hari Keenam Pencarian, Tim SAR Gabungan Temukan Jasad Korban Longsor Subang
Donald Trump Bakal Tutup 27 Misi Diplomatik Asing, Kabarnya Termasuk Konsulat di Indonesia
VIDEO: Motor Ditarik, Ormas Bentrok dengan Penagih Utang
Penyebab Bulu Ketiak Cepat Tumbuh dan Cara Mengatasinya
A Wishful Market, Lebih dari Sekadar Acara Galang Dana bagi Pasien Penyakit Kritis
Cedera Jorge Martin Lebih Parah dari Dugaan Awal, Alami 11 Patah Tulang Rusuk
Wagub Jabar Dorong Percepatan Pendataan Penyandang Disabilitas
Buntut Bentrokan Debt Collector dan Ormas di Depok, 2 Orang Ditetapkan Tersangka