Samsung Resmi Umumkan Galaxy J7+ dengan Kamera Ganda

Galaxy J7+ dibekali chipset MediaTek Helio P20, RAM 4GB, dan memori internal 32 yang dapat diperbesar.

oleh Agustinus Mario Damar diperbarui 04 Sep 2017, 13:30 WIB
Diterbitkan 04 Sep 2017, 13:30 WIB
Samsung
Tampilan Samsung Galaxy J7+ (sumber: ThaiMobileCenter)

Liputan6.com, Jakarta - Setelah sempat dirumorkan beberapa waktu lalu, Samsung akhirnya resmi memperkenalkan smartphone keduanya yang memiliki lensa ganda. Melalui situs resmi Samsung Thailand, perusahaan tersebut mengumumkan kehadiran Galaxy J7+.

Tak hanya informasi seputar ketersediaan, situs itu juga membeberkan informasi mengenai harga dan spesifikasi perangkat tersebut. Dikutip dari Phone Arena, Senin (4/9/2017), Galaxy J7+ dibanderol US$ 390 atau sekitar Rp 5,1 juta.

Adapun penjualan pre-order untuk smartphone ini sudah dibuka mulai 1 hingga 17 September 2017. Pembeli yang melakukan pre-order akan mendapatkan bonus earphone nirkabel Samsung U Flex seharga US$ 75 atau sekitar Rp 985 ribu.

Menyoal spesifikasi, smartphone ini dibekali chipset MediaTek Helio P20, RAM 4GB, dan memori internal 32 yang dapat diperbesar. Memiliki layar Super AMOLED 5,5 inci, perangkat ini berbalut aluminium unibodi serupa seri Galaxy J sebelumnya.

Sementara untuk kamera utama, smartphone ini memiliki dua lensa yang masing-masing beresolusi 13MP bukaan f/1.7 dan 5MP bukaan f/1.9. Untuk keperluan selfie, terdapat kamera depan 16MP.

Galaxy J7+ mempunyai baterai berkapasitas 3000mAh dan mendukung fitur keamanan pemindai sidik jari. Meski masuk sebagai perangkat kelas menengah, smartphone ini memiliki akses ke aplikasi Bixby Home dan fitur deteksi wajah.

Samsung juga membenamkan sejumlah fitur unggulan di smartphone yang sudah menjalankan Android 7.0 Nougat, yaitu kemampuan multiwindow dan dual messenger. Ada pula fitur pop-up window yang memungkinkan pengguna membuka hingga lima layar aplikasi sekaligus.

Smartphone perdana Samsung berlensa ganda

Sekadar informasi, smartphone pertama Samsung yang mengusung lensa ganda adalah Galaxy Note 8. Perangkat kelas premium itu baru saja diperkenalkan bulan lalu di New York, Amerika Serikat. 

Kamera utama ganda Samsung Galaxy S8 hadir dengan resolusi masing-masing 12MP (satu lensa wide bukaan f1.7 dan lensa tele bukaan f2.4) dengan kemampuan optical zoom 2x dan digital zoom 10x.

Kamera utama ganda Samsung Galaxy Note 8 menghadirkan fitur Live Focus yang mirip dengan modus portrait telephoto pada iPhone 7 Plus. Fitur ini mampu mengatur tingkat blur atau fokus di belakang objek seperti cara kerja kamera DSLR.

Smartphone ini juga bisa membidik dalam modus telephoto dan wide-angle dalam waktu yang sama. Kemampuan ini disebut dual capture.

Kamera Galaxy Note 8 juga dipersenjatai dual Optical Image Stabilization (OIS) dan dual lensa, yaitu kedua kamera tersebut akan secara aktif mengambil objek foto.

Berkat teknologi Auto Focus (AF) yang diperbarui, kamera depan dan belakang smartphone ini mampu melacak fokus dengan lebik baik tanpa harus takut fokus kamera "kabur" ke objek lainnya.

(Mar/Isk)

Tonton Video Menarik Berikut Ini: 

 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya