Liputan6.com, Jakarta - Seorang karyawan kelas atas Xiaomi baru-baru ini mengkonfirmasi smartphone premium perusahaan, Mi 7, tak akan diperkenalkan di ajang Mobile World Congress (MWC) 2018 di Barcelona.
Kendati begitu, bocoran terbaru justru mengungkap informasi dari penerus Mi 6 ini. Salah satunya, informasi Mi 7 bakal dirilis pada bulan April atau Mei.
Advertisement
Baca Juga
Mengutip laman Gizmochina, Jumat (23/2/2018), berdasarkan bocoran file firmware tentang Xiaomi Mi 7 yang tersedia ekslusif di laman XDA Developer, terungkap beberapa fitur utama dari perangkat tersebut.
Dalam file firmware tersebut, terungkap Mi 7 bakal didukung oleh prosesor Snapdragon 845, menjalankan OS Android Oreo 8.0, dengan antarmuka MiUI 9. Mi 7 kabarnya mendukung Project Treble.
Sebuah rumor mengklaim Xiaomi Mi 7 akan hadir dengan layar OLED seluas 6 inci yang diproduksi oleh Samsung. File firmware yang ada di laman XDA Developer itu juga menyebutkan, Mi 7 akan jadi smartphone pertama dari Xiaomi yang mendukung fitur Always-On-Display.
Fitur Always-On-Display sendiri banyak digunakan di smartphone Samsung yang telah dilengkapi dengan layar OLED. Penting diketahui, hanya smartphone dengan layar OLED yang bisa memiliki fitur ini.
Dibekali Kamera Ganda dengan Real-Time Bokeh
Disebutkan juga dalam file firmware, Mi 7 akan dibekali kamera ganda, seperti pendahulunya, yakni Mi 6.
Masih berdasarkan firmware yang beredar, Mi 7 juga akan dibekali fitur real-time bokeh pada aplikasi kameranya.
Selain itu, kamera smartphone itu juga akan didukung teknologi Electronic Image Stabilization (EIS), NFC, aptX and aptX HD Bluetooth audio codex dari Qualcomm, dan teknologi audio dari Dirac.
Advertisement
Kapasitas Baterai Lebih Kecil dari Mi 7
Terungkap juga, Mi 7 dibekali baterai berkapasitas 3.170mAh. Jika bocoran ini benar, kapasitas baterai Mi 7 lebih kecil dibandingkan dengan baterai Mi 6 yang sebesar 3.350mAh.
Meski selama ini ada isu kalau Mi 7 akan didukung pengisian daya nirkabel, saat ini belum bisa dikonfirmasi apakah fitur ini akan hadir pada Mi 7.
(Tin/Ysl)
Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:
Â