Review Plantronics BackBeat Fit 305, Bikin Olahraga Makin Semangat

Selama lebih dari seminggu menggunakan Plantronics BackBeat Fit 305, di dalam maupun di luar ruangan, membuat kami ingin terus mengenakannya.

oleh Iskandar diperbarui 12 Sep 2018, 09:00 WIB
Diterbitkan 12 Sep 2018, 09:00 WIB
Plantronics BackBeat Fit 305
Plantronics BackBeat Fit 305. Liputan6.com/Iskandar

Liputan6.com, Jakarta - Plantronics BackBeat Fit 305 membidik pribadi yang aktif dan pecinta olahraga. Tim Tekno Liputan6.com menjajal earphone nirkabel ini sambil melakukan aktivitas olahraga, terutama berlari.

Lingkaran karet earbud yang fleksibel dan solid, membuat pengalaman pemakaian terasa nyaman dan tak mudah bergeser. Lubang telinga bahkan tak terasa 'lelah' meski dipakai berlama-lama.

Desain eartip-nya yang mengikuti kontur telinga memiliki penyangga sebagai pengunci dan mampu meredam suara dari luar. Hal ini tentu membuat kami lebih fokus berolahraga sambil ditemani musik favorit.

Selama lebih dari seminggu menggunakan earphone Bluetooth ini, di dalam maupun di luar ruangan, BackBeat Fit 305 yang ringan dan kuat membuat kami ingin terus mengenakannya.

Plantronics BackBeat Fit 305. Liputan6.com/Iskandar

Selain itu, disediakan pula clips atau penjepit kecil yang terpasang pada kabel. Kamu bisa memasang penjepit di lingkaran leher pakaian yang kamu kenakan sehingga tak perlu khawatir earphone akan terjatuh.

Cara Penggunaan

Cara penggunaannya pun sangat mudah. Mengandalkan koneksi Bluetooth 4.1, earphone berdesain sporty ini bisa dihubungkan ke semua perangkat, baik smartphone, tablet atau laptop yang dilengkapi fitur Bluetooth.

Plantronics BackBeat Fit 305. Liputan6.com/Iskandar

Untuk melakukan pairing Bluetooth, cukup menekan tombol Power (berbentuk kotak) beberapa detik hingga lampu indikator LED menyala (berkelip warna biru dan merah). Saat proses pairing, akan ada suara notifikasi melalui earphone bahwa perangkat siap untuk di-pairing dengan perangkat lainnya.

Ketika pairing berhasil, kamu juga akan mendapatkan notifikasi. Selain itu, muncul juga notifikasi terkait kondisi daya baterai, mulai dari high hingga low.

Plantronics BackBeat Fit 305. Liputan6.com/Iskandar

Terdapat pula lubang micro USB untuk melakukan pengisian daya baterai. Port yang ada tertutup cover berbahan rubber fleksibel untuk mencegahnya terkena air dan debu.  

Kualitas Suara

Plantronics BackBeat Fit 305. Liputan6.com/Iskandar
Plantronics BackBeat Fit 305. Liputan6.com/Iskandar

Audio yang dihasilkan terdengar begitu renyah. Karakter vokal Khalid di single Young Dumb & Broke terasa nyata, seakan mengalir dan berada di dekat pundak.

Saat mendengarkan electronic dance music (EDM) dari Troye Sivan lewat single My My My!, karakter bass yang keluar dirasi kurang mendentum. Namun, karena earphone ini mampu memblokir suara noise yang ada di sekitar, suara musik (dari vokal, bass hingga treble) terdengar sangat detail.

Satu hal yang perlu diketahui adalah Plantronics BackBeat Fit 305 juga bisa digunakan untuk menerima dan melakukan panggilan telepon dari smartphone. Saat kami menerima panggilan dengan earphone ini, suara dari lawan bicara terdengar sangat jernih.

 

Performa Baterai

Plantronics BackBeat Fit 305. Liputan6.com/Iskandar
Plantronics BackBeat Fit 305. Liputan6.com/Iskandar

Soal kapasitas baterai yang terbenam di dalam perangkat, sayangnya tidak disebutkan. Selama pemakaian terus-menerus, dengan genre musik low, mid, dan high, baterainya dapat menyuplai tenaga earphone selama sekitar enam jam dalam satu kali pengisian (charge).

Kontrol inline-nya pun sangat mudah dijangkau, bahkan saat kami bergerak. Begitu mudah untuk membedakan tombol Power dan Volume lewat sentuhan sehingga kami tak pernah melewatkan tracks favorit.

Plantronics BackBeat Fit 305. Liputan6.com/Iskandar

Mengenai harga, Plantronics BackBeat Fit 305 dibenderol Rp 1.199.000. Harga yang ditawarkan terbilang tidak murah, namun earphone ini layak dijadikan pilihan bagi kamu yang aktif berolahraga.

Selain dapat memompa semangat ketika berolahraga, earphone ini juga tahan terhadap air keringat dan sudah mengantongi sertifikasi IPX5.

(Isk/Ysl)

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya