Bos Shopee: Honor 9i Dijamin Tak Jadi Smartphone Gaib

Honor dan Shopee mantap menghadirkan lebih banyak jumlah unit Honor 9i yang bakal dijual pada program flash sale mendatang.

oleh Agustin Setyo Wardani diperbarui 19 Sep 2018, 07:00 WIB
Diterbitkan 19 Sep 2018, 07:00 WIB
Honor 9i
Tampak depan smartphone Honor 9i. Liputan6.com/ Agustin Setyo Wardani

Liputan6.com, Jakarta - Honor baru saja merilis smartphone terbarunya, Honor 9i. Perangkat ini dibanderol mulai dari Rp 2,599 jutaan untuk varian RAM 3GB dan memori internal 32GB.

Rencananya, penjualan perdana akan dilakukan pada 20 September 2018 di toko online Shopee. Tidak main-main, pengguna online shop itu bisa membeli Honor 9i dengan harga lebih murah yakni Rp 2,399 jutaan.

Ini bukan kali pertama Honor bekerja sama dengan Shopee dalam penjualan perdana smartphone-nya. Saat itu, perangkat Honor yang dijual melalui Shopee langsung habis dalam waktu kurang dari satu menit.

"Kami sudah pernah melakukan penjualan smartphone Honor melalui flash sale, lebih dari 1.000 smartphone Honor sold out pada satu menit pertama. Saya harap Honor 9i lebih baik penjualannya," kata Global CEO Shopee Chris Feng ditemui usai peluncuran Honor 9i di Jakarta, Selasa (18/9/2018), kemarin.

Laris manisnya smartphone Honor saat dijual membuat perusahaan asal Tiongkok itu dan Shopee mantap menghadirkan lebih banyak jumlah unit yang dijual. Meski begitu, Chris Feng mengakui kalau ada keterbatasan jumlah stok.

"Flash sale ada limited stock, misalnya sebelumnya, ada 1.000 unit smartphone dari Honor yang sold out dalam satu menit, kemudian habis," katanya.

Melihat sederetan fitur baru dan harga terjangkau yang ditawarkan Honor 9i, mungkinkah perangkat ini akan jadi smartphone gaib seperti perangkat dari merek kompetitor?

"Sekarang kami (Shopee dan Honor) akan mengejar dan memastikan akan ada banyak stok smartphone cukup untuk semuanya," kata Chris Feng.

 

Alasan Honor Pilih Flash Sale di Shopee

Peluncuran Honor 9i di Jakarta, Kamis (18/9/2018).

Sekadar diketahui, kemitraan antara Honor dan Shopee telah dilakukan sejak Maret 2018. Saat itu Shopee menjual Honor 9 Lite.

"Kerja sama antara Honor dengan Shopee telah dilakukan sejak Maret lalu. Bukan masalah seberapa besar, tetapi seberapa kuat kerja sama ini. Memang, nantinya banyak platform yang muncul, tetapi satu partner yang kuat akan memberikan banyak kekuatan pada bisnis," kata Presiden Honor Indonesia, James Yang.

James juga menyebut alasan perusahaan bekerja sama dengan Shopee dalam penjualan smartphone.

"Keduanya sama-sama memiliki kultur inovasi yang sama, yakni ingin selalu melayani pengguna terutama mereka yang berjiwa muda," kata James Yang.

Selain itu, Honor melihat Shopee sebagai online shop yang tumbuh dengan cepat tidak hanya di Indonesia tetapi juga di negara-negara lainnya.

"Dua entiti yang berkembang pesat lebih bagus untuk saling bekerja sama. Terlebih, penggemar mencintai Shopee, sekaligus juga cinta produk-produk elektronik, sehingga sesuai dengan misi Honor," tutur James Yang.

(Tin/Ysl)

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya