Smartfren Luncurkan eSIM Khusus untuk Galaxy S20 series, Fold, dan Z Flip

Penggunaan eSIM Smartfren khusus untuk pengguna Samsung Galaxy S20, S20 Plus, S20 Ultra, Galaxy Fold, dan Galaxy Z Flip.

oleh Agustin Setyo Wardani diperbarui 05 Jun 2020, 13:30 WIB
Diterbitkan 05 Jun 2020, 13:30 WIB
eSIM Smartfren
eSIM Smartfren diluncurkan, khusus untuk pengguna smartphone Samsung Galaxy S20 series, Fold, dan Z Flip (Foto: Smartfren)

Liputan6.com, Jakarta - Smartfren menghadirkan embeded sim card (eSIM) untuk smartphone berbasis Android. Penggunaan eSIM Smartfren khusus untuk pengguna Samsung Galaxy S20, S20 Plus, S20 Ultra, Galaxy Fold, dan Galaxy Z Flip.

Nantinya dengan menggunakan eSIM, pengguna bisa mengakses jaringan Smartfren tanpa memakai SIM Card fisik.

Deputy CEO Mobility Business Smartfren Sukaca Purwokardjono mengatakan, Smartfren terus berinovasi menghasilkan layanan terbaik untuk penggunanya.

"Pertengahan tahun lalu, Smartfren pertama kali menghadirkan eSIM untuk pengguna berbasis iOS dan saat ini untuk pengguna berbasis Android dapat menikmati eSIM," kata Sukaca dalam keterangan.

Bersama dengan kehadiran eSIM untuk Android, Smartfren juga menghadirkan paket unlimited Rp 75 ribu yang memberikan benefit pemakaian unlimited dengan kuota 1GB per hari, gratis semua operator 10 menit, dan gratis telepon kualitas HD ke sesama pengguna Smartfren dengan masa berlaku 28 hari.

 

Masih Bisa Pakai SIM Card Fisik Nomor Lain

Samsung Galaxy S20 Plus. Liputan6.com/iskandar
Samsung Galaxy S20 Plus. Liputan6.com/iskandar

Sukaca mengatakan, dengan memakai eSIM, pelanggan masih bisa menggunakan SIM card fisik untuk nomor lain. eSIM juga diklaim membuat pelanggan bisa menikmati dual SIM 4G dengan koneksi lebih stabil.

Pengguna Galaxy S20 series, Galaxy Fold, dan Z Flip, begini cara aktifkan eSIM di perangkat Anda:

1. Masuk ke menu pengaturan dan pilih koneksi. Pastikan kamu terhubung dengan internet atau menggunakan koneksi WiFi.

2. Pilih pengelola kartu SIM

3. Pilih tambahkan paket seluler

4. Perangkat akan otomatis mencari jaringan

Pindai QR Code

Galaxy Z Flip
Samsung Galaxy Z Flip (Liputan6.com/ Agustin Setyo W)

5. Pilih tambahkan menggunakan QR code

6. Akan ada permintaan untuk scan QR code, pindai QR code yang ada di kartu perdana eSIM Smartfren

7. Tambahkan paket seluler baru

8. Aktifkan paket seluler baru

9. Pastikan profil eSIM sudah muncul di paket seluler.

(Tin/Isk)

 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya