Pixel 5 Bakal Hadir dengan Snapdragon 765G

Pixel 5 dilaporkan akan dirilis pada 30 September 2020. Menjelang kahadirannya, sejumlah informasi tentang smartphone tersebut muncul di ranah internet.

oleh Andina Librianty diperbarui 24 Agu 2020, 12:30 WIB
Diterbitkan 24 Agu 2020, 12:30 WIB
Pixel 4a 5G
Pixel 4a 5G dan Pixel 5. (Doc: Google)

Liputan6.com, Jakarta - Pixel 5 dilaporkan akan dirilis pada 30 September 2020. Menjelang kahadirannya, sejumlah informasi tentang smartphone tersebut muncul di ranah internet.

Dilansir GSM Arena, Senin (24/8/2020), berdasarkan laporan baru, Pixel 5 akan memiliki RAM 8GB dan memori internal 128GB. Chipset yang digunakan adalah Snapdragon 765G.

Spesifikasi lainnya termasuk layar OLED berukuran 6 inci dengan refresh rate 90Hz. Resolusi layar Full HD+.

Mengenai fitur fotografi, Pixel 5 akan memiliki dua kamera belakang dan salah satunya untuk pengambilan gambar ultrawide. Pixel 5 tidak akan dilengkapi baterai 3.080 mAh, seperti yang disebutkan dalam laporan sebelumnya.

Harga Pixel 5

Pixel
Smartphone Pixel 3 (sumber: google)

Google sebelumnya sudah memastikan kehadiran Pixel 5, bersamaan dengan Pixel 4a 5G.

Berdasarkan keterangan Google, Pixel 4a 5G akan dijual dengan harga USD 499. Namun, sejauh ini belum ada konfirmasi mengenai harga Pixel 5.

Pixel 4a 5G

Sementara itu, Pixel 4a 5G dilaporkan akan hadir dengan chipset Snapdragon 765G.

Ukuran layar yang digunakan 0,2 inci lebih besar daripada Pixel 5. Resolusi layar sama dengan Pixel 5, yaitu Full HD+.

(Din/Ysl)

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya