Liputan6.com, Baghdad - Kemarahan warga Baghdad, Ibukota Irak mencapai puncaknya setelah rangkaian bom tak henti-hentinya menghantui mereka pada Minggu 12 Juni lalu hingga menewaskan 29 orang dan melukai 81 lainnya.
Seperti ditayangkan Liputan 6 Malam SCTV, Senin (13/7/2015), di bagian utara Baghdad kawasan Shaab, seorang pria dengan rompi bom meledakkan dirinya hingga menewaskan 9 orang.
Sementara sebuah bom mobil meledak di Distrik Lomersial al-Askan saat orang-orang tengah berbuka puasa. Dalam peristiwa ini 4 orang tewas dan 11 lainnya terluka.
Advertisement
Atas terjadinya teror tersebut, hingga kini belum ada pihak yang mengaku bertanggung jawab. (Mar/Ans)