5 Kebiasaan Miliarder yang di Luar Dugaan

Yuk, tengok beberapa kebiasaan para miliarder yang mungkin akan mengejutkan Anda.

oleh Nurmayanti diperbarui 11 Sep 2014, 23:16 WIB
Diterbitkan 11 Sep 2014, 23:16 WIB
Miliarder
(Foto: Nydailynews)

Liputan6.com, New York - Jika kita berpikir gaya hidup para miliarder di atas rata-rata yang kita lakukan, salah besar. Apa pasal?. Para orang super kaya tersebut justru berlaku sebaliknya dengan kekayaan yang mereka miliki.

Jika kita berpikir mereka banyak bersenang-senang keuangannya, kenyataannya mereka akan sangat teliti melakukan pengeluaran. Alih-alih membelanjakan uang untuk barang super mahal, miliarder lebih memilih barang dengan harga standar.

Yuk, tengok beberapa kebiasaan para miliarder yang mungkin akan mengejutkan Anda, melansir laman Inc.com, Kamis (11/9/2014). Berikut daftar lengkapnya:

1. Berenang melawan arus

Menjadi orang super sukses berarti Anda perlu untuk mengungguli orang lain bukan?. Miliarder tidak lebih baik daripada yang lain. Tapi memang mereka senang melakukan sesuatu yang berbeda dari yang lain.

Warren Buffett misalnya, dia mengumpulkan kekayaan dengan membeli investasi ketika orang lain ingin keluar. Dia terbukti sukses membangun sesuatu yang orang bahkan belum memikirkannya.

Jika tampak seolah-olah Anda terjebak dalam perlombaan meraih kesuksesan yang sama dengan yang lain, maka lepaskanlah.

2. Hemat

Mark Zuckerberg hingga kini masih mengendarai Volkswagen GTI. Itu benar, pendiri dan CEO Facebook, yang memiliki kekayaan sekitar US$ 33 miliar, hanya mengendarai mobil seharga  uS$ 30.000.

Kita sering berpikir tentang miliarder yang senang memanjakan diri, dengan gaya hidup mewah dan bahkan boros. Kenyataannya banyak miliarder merupakan pengusaha cerdas yang sangat hemat dan pribadi bertanggung jawab atas pengeluaran mereka.

3. Melakukan apapun sendiri

Jika kita banyak menonton film Hollywood, para orang kaya melakukan segala sesuatu dengan dibantu orang lain. Itu tidak sepenuhnya benar.

Mereka juga banyak yang melakukan sesuatu secara mandiri. Charlie Ergen, Ketua Jaringan Dish dengan kekayaan US 16,3  miliar masih membungkus sendiri makan siangnya setiap hari! Dia mengatakan kepada Financial Times ia lebih suka sandwich dan Gatorade.

Memang benar miliarder sering mengelilingi diri dengan orang-orang yang membantunya. Tapi ini tidak berarti mereka malas melakukan hal yang sama setiap hari yang orang-orang biasa lakukan.

4. Gagal secara berulang-ulang

Tunjukkan miliarder yang sukses hanya dalam satu kali pekerjaan. Itu tidak mungkin bisa. Setiap orang memiliki kegagalan dan keberhasilan. Mereka memahami bahwa kegagalan hanyalah sebuah benjolan di jalan di jalan menuju sukses yang lebih besar.

Miliarder tahu bahwa mereka kadang-kadang harus gagal. Dan ini membuat mereka lebih mahir.

5. Hidup sehat

Jika Anda memiliki penghasilan tak terbatas, Anda bisa makan apa pun yang Anda inginkan! Sekali lagi, ini stereotip miliarder yang dipikirkan banyak orang. Kenyataannya, hidup mereka justru sangat sehat. (Nrm)

 

 
*Bagi Anda yang ingin mengikuti simulasi tes CPNS dengan sistem CAT online, Anda bisa mengaksesnya di Liputan6.com melalui simulasicat.liputan6.com. Selamat mencoba!

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya