Liputan6.com, Jakarta - Harga sejumlah komoditas pangan terpantau tinggi di pasar tradisional, sehari menjelang Natal. Bahkan, cabai merah rawit menembus Rp 100 ribu per kg. Sedangkan harga cabai merah keriting Rp 80 ribu per kg.
Pedagang mengatakan, mahalnya harga cabai karena sedikitnya pasokan di Pasar Induk Kramat Jati. "Dagangan masih biasa, masih mahal kayak kemarin," ujar pedagang Pasar Kebayoran Lama, Imam (30) kepada Liputan6.com, Jakarta, Rabu (24/12/2014).
Namun, dia mengatakan untuk harga sayuran yang lain seperti kol stabil di Rp 8.000 per kg. Lalu, bawang merah dan bawang putih di kisaran Rp 20 ribu per kg. Tomat naik dari Rp 10 ribu per kg jadi Rp 12 ribu per kg.
Pedagang lain Sadiyah (34) mengatakan, harga komoditas memang sedang mahal beberapa hari ini. Kenaikan harga cabai merah rawit terhitung cepat.
"Rp 100 ribu per kg dari dua hari, kemarin Rp 80 ribu terus Rp 90 ribu per kg," ujar dia.
Kemudian dia menyebut harga kentang stabil di Rp 10 ribu per kg, kacang panjang Rp 10 ribu per kg, terong Rp 6.000 per kg, dan pare Rp 6.000 per kg.
Berikut daftar lengkap harga sayur dari pantauan Liputan6.com:
Cabai merah rawit Rp 100 ribu per kg
Cabai merah keriting Rp 80 ribu per kg
Bawang merah Rp 20 ribu per kg
Bawang putih Rp 20 ribu per
Kol Rp 8.000 per kg
Tomat Rp 12 ribu per kg
Daun bawang Rp 14 ribu per kg
Timun Rp 5.000 per kg
Wortel impor Rp 15 ribu per kg
Wortel lokal Rp 12 ribu per kg
Kentang Rp 10 ribu per kg
Kacang panjang Rp 10 ribu per kg
Terong Rp 6.000 per kg
Pare Rp 6.000 per kg. (Amd/Nrm)
Jelang Natal, Harga Cabai Merah Rawit Tembus Rp 100 Ribu per Kg
Kenaikan harga terjadi karena pasokan kurang.
Diperbarui 24 Des 2014, 11:15 WIBDiterbitkan 24 Des 2014, 11:15 WIB
Komoditas cabai hijau dan sayur-mayur lainnya mengalami kenaikan rata-rata Rp 3.000 per kg pascakenaikan harga BBM, Jakarta, Selasa (18/11/2014). (Liputan6.com/Johan Tallo)... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Derby Lombardy! AC Milan vs Atalanta: Perebutan Tiket Eropa di San Siro
Puluhan Robot Humanoid Ikuti Lomba Lari Setengah Marathon di Beijing China
Saksikan FTV Kisah Nyata Sore Spesial Kepercayaan Dibalas Dusta di Indosiar, Sabtu 19 April Via Live Streaming Pukul 17.30 WIB
9 Model Rambut Pria Korea 2025 Terbaru dan Populer
VIDEO: Heboh! Pemuda Diduga Lecehkan Wanita Pejalan Kaki, Nyaris Dihakimi Massa
MuseumKu Gerabah, Pusat Pengetahuan Gerabah di Yogyakarta
KKP dan Pemprov Banten Gotong Royong Bongkar Sisa Pagar Laut Tangerang
Pramono Anung Minta Pengguna Road Bike di Jakarta Tak Egois
Heboh Buaya Raksasa Muncul di Lapangan, Tetap Lincah Meski Cuma Punya Tiga Kaki
Jumbo Tembus 5 Juta Penonton, Kini Masuk Daftar Film Infonesia Terlaris Sepanjang Masa!
[Kolom Pakar] Prof Tjandra Yoga Aditama: Kesehatan Paru pada Jemaah Haji dan Umroh
Trump Tegaskan Iran Tidak Boleh Punya Senjata Nuklir, Teheran: Peluang Kesepakatan Ada, Asal AS Realistis