Punya 6 Hal Ini? Siap-Siap Anda Bisa Jadi Orang Sukses

Orang sukses ternyata memiliki beberapa karakteristik tertentu yang bisa membantunya menggapai apa yang diinginkan.

oleh Vina A Muliana diperbarui 01 Sep 2016, 06:01 WIB
Diterbitkan 01 Sep 2016, 06:01 WIB
Punya 6 Hal Ini? Siap-siap Anda Bisa Jadi Orang Sukses
Punya 6 Hal Ini? Siap-siap Anda Bisa Jadi Orang Sukses... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Semua orang ingin bisa meraih sukses dalam hidupnya. Berbagai upaya pun dikerahkan agar tujuan ini bisa tercapai di kemudian hari. Namun, orang sukses ternyata memiliki beberapa karakteristik tertentu yang bisa membantunya menggapai apa yang diinginkan. Kadang, beberapa orang bahkan tidak sadar bahwa telah memiliki hal ini.

Berikut enam hal yang bisa membantu Anda menggapai sukses dilansir dari Inc.com, Kamis  (1/9/2016):

1. Bijak atur pendapatan

Urusan finansial menjadi salah satu faktor yang paling sering diresahkan dalam hidup. Oleh sebab itu, kemampuan dalam mengatur pendapatan perlu dilakukan agar seseorang bisa sukses dalam hidup.

2. Punya teman dekat

Hasil penelitian mengungkap bahwa mereka yang memiliki teman dekat berpotensi untuk memiliki hidup dengan kualitas yang lebih baik. Hal ini dikarenakan hubungan pertemanan yang baik bisa menjadi sebuah latihan terhadap kondisi emosional dalam diri.

3. Memilih dekat dengan siapa

Pengaruh dari lingkungan memiliki kecenderungan yang besar terhadap kesuksesan yang akan diraiih. Oleh karena itu, perlu bagi Anda untuk memilih siapa saja orang yang boleh dekat dengan Anda. Orang yang memiliki perilaku positif akan memberikan pengaruh positif pula pada diri Anda.

 

Tidak takut gagal

4. Tidak takut gagal

Kegagalan bukanlah satu hal yang harus ditakutkan. Orang sukses melihat hal ini sebagai pelajaran berharga. Tanpa gagal, banyak dari mereka mungkin yang tidak bisa berada di posisinya sekarang.

5. Tidak meminta pamrih

Orang sukses senang memberikan bantuan. Namun bukan berarti mereka meminta pamrih dari apa yang dikerjakan. Mereka justru melakukan semuanya dengan ikhlas.

6. Punya tujuan hidup

Tujuan yang jelas diperlukan bagi mereka yang ingin sukses dalam hidup. Tujuan ini akan membantu membuat keputusan tepat yang nantinya bisa mendekatkan diri pada cita-cita. Mereka yang memiliki tujuan hidup yang jelas bisa menentukan rencana jangka panjang apa yang bisa dilakukan. (Vna/Ndw)

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya