Liputan6.com, Jakarta - Banyak sekali cara yang bisa ditempuh untuk mengindentifikasi gaya kepemimpinan seseorang. Salah satu cara yang bisa dicoba, yaitu dengan melihat zodiaknya.
Dengan melihat zodiak, kita bisa lebih tahu akan kepribadian dan kemampuan diri, termasuk kemampuan untuk memimpin orang lain.
Advertisement
Baca Juga
Berikut ini ulasan lengkap gaya kepemimpinan Anda berdasarkan zodiak, seperti dikutip dari Swara Tunaiku.
* Update Terkini Asian Games 2018. Mulai dari Jadwal Pertandingan, Perolehan Medali hingga Informasi Terbaru dari Arena Pesta Olahraga Terbesar Asia di Sini
1. Aries
Sosok Aries terkenal agresif dan memiliki kepercayaan diri yang tinggi dalam artian yang positif. Aries adalah orang vokal yang tak ragu memberikan pendapat dan memberikan saran saat di kantor. Biasanya, orang-orang pun setuju dengan saran-saran yang ia berikan.
2. Taurus
Dapat diandalkan dan kuat adalah ciri utama dari gaya kepemimpinan seorang Taurus. Taurus sering dianggap sebagai seorang suhu, tempat untuk meminta petunjuk dan nasihat.
Advertisement
3. Gemini
Pandai berbicara dan penuh percaya diri sudah menjadi ciri khas dari zodiak Gemini. Dengan karakter ini, Gemini sanggup memotivasi tim untuk punya rasa percaya diri. Anggota tim pun akan merasa terlindungi dan aman.
4. Cancer
Cancer cenderung peka pada kondisi tim. Hal ini disebabkan oleh gaya kepemimpinannya yang lebih mengedepankan hati daripada pikiran. Meski demikian, tidak perlu berlebihan karena bisa saja Cancer disebut orang mudah terbawa perasaan.
Advertisement
5. Leo
Leo adalah sosok kharismatik dan bisa disebut sebagai natural born leader. Leo cukup mudah untuk memengaruhi orang lain agar mau melakukan sesuatu yang ia inginkan. Jika digunakan dengan benar, Leo akan tumbuh menjadi sosok pemimpin yang luar biasa hebat.
6. Virgo
Gaya kepemimpinan Virgo dipengaruhi oleh kecintaannya pada sesuatu yang sistematis dan rapi. Virgo selalu memastikan kalau semua berjalan secara teratur. Karena memiliki pemikiran yang runtut, Virgo sanggup mengatasi keadaan yang sangat chaos.
Advertisement
7. Libra
Libra percaya bahwa segala sesuatu harus berjalan sesuai dengan asas keadilan sosial. Hal ini dipengaruhi oleh darah Dewi Keadilan yang mengalir dalam tubuhnya. Libra memastikan kalau setiap orang akan memperoleh output yang adil.
8. Scorpio
Orang sekitar sulit menyadari akan kondisi Scorpio dan menilainya sebagai sosok dengan aura yang kuat. Meski demikian, tak jarang Scorpio terasa begitu mengintimidasi dalam artian yang positif. Dengan cara ini, orang lain tidak akan lagi meremehkannya.
Advertisement
9. Sagitarius
Sagitarius memang termahsyur sebagai pemimpin yang suka mengambil risiko dan tak suka terlalu lama berada di zona nyaman. Bahkan, ia termasuk tipe yang tidak cautious dengan alarm. Karena kepribadian ini, Sagitarius bisa mengajarkan bagaimana untuk mengambil risiko kepada anggota timnya.
10. Capricorn
Capicorn punya ciri khas kepemimpinan yang tak suka neko-neko dan lebih tradisional. Ia adalah pemimpin yang disiplin dan juga sabar. Ada kalanya, ia memberikan kesempatan pada tim untuk mengutarakan idenya. Meskipun pada akhirnya, ia sendiri yang akan menentukan keputusan final.
Advertisement
11. Aquarius
Ketika menjadi pemimpin, Aquarius selalu peduli pada kebutuhan tim. Daripada keputusan diri sendiri, ia lebih menyukai musyawarah mufakat. Aquarius benar-benar tahu bagaimana cara untuk menghargai timnya.
12. Pisces
Karena mempunyai gaya kepemimpinan layaknya seorang ayah atau ibu, Pisces lebih sensitif dengan perasaan anggota. Bahkan, saking hati-hatinya, ia tidak ingin menyakiti orang lain. Berkebalikan dengan sikap lembut ini, Pisces tetap cocok menjadi pemimpin yang selalu didengar dan dipatuhi perintahnya oleh para anggota.
Setelah membaca penjelasan di atas, pasti ada beberapa kemampuan diri yang bisa kita tingkatkan untuk menjadi seorang pemimpin. Karena belajar meningkatkan diri itu bisa dilihat dari zodiak. Selamat mencoba.
Advertisement