Bank Mandiri Beri Dukungan Penuh Asian Games 2018

Bank Mandiri sebagai salah satu official prestige partner Asian Games 2018 turut mendukung penyelenggaraan Asian Games 2018.

oleh nofie tessar pada 30 Agu 2018, 15:29 WIB
Diperbarui 01 Sep 2018, 15:13 WIB
Bank Mandiri beri dukungan penuh Asian Games 2018
Bank Mandiri sebagai salah satu official prestige partner Asian Games 2018 turut mendukung penyelenggaraan Asian Games 2018.

Liputan6.com, Jakarta Indonesia kembali mendapat kepercayaan menjadi tuan rumah Asian Games 2018. Seluruh lapisan masyarakat menyambut event olahraga terbesar ke-2 di dunia itu dengan gegap gempita.

Bank Mandiri sebagai salah satu official prestige partner Asian Games 2018 turut mendukung penyelenggaraan pesta olah raga ini melalui berbagai media promosi serta menyediakan berbagai kemudahan transaksi finansial.

Peluncuran e-money edisi khusus Asian Games 2018

Menyambut penyelenggaraan pesta olahraga Asian Games 2018, Bank Mandiri mengeluarkan kartu e-money dengan desain khusus seperti edisi The Legends yang menampilkan tiga legenda atlet Indonesia, yakni Christian Hadinata, Yayuk Basuki, dan Rudy Hartono. Selain itu Bank Mandiri juga meluncurkan edisi maskot Asian Games, dan Energy of Asia.

Peluncuran kartu e-money edisi khusus ini merupakan salah satu langkah nyata Bank Mandiri untuk meningkatkan penetrasi transaksi non-tunai di kalangan masyarakat. 

Dukungan Promosi dan Kemudahan Transaksi di Venue Olah Raga

Bank Mandiri mendukung aktivitas promosi dan sosialisasi dengan memanfaatkan media promosi internal mulai dari pemanfaatan LED mandiri, branding mesin ATM dan mobile ATM, sosial media, website hingga branding gedung kantor Bank Mandiri.

Kemudian untuk kemudahan layanan transaksi bagi para peserta ataupun pengunjung venue di Jakarta dan Palembang, Bank Mandiri menyiapkan fasilitas mandiri mobile ATM, vending machine e-money, serta ribuan mesin EDC.

Bank Mandiri juga menyediakan booth money changer untuk penukaran uang kertas asing di berbagai lokasi strategis di venue Asian Games 2018 mulai tanggal 10 Agustus - 2 September 2018. Bagi pengunjung yang melakukan transaksi di booth money changer berkesempatan mendapat souvenir berupa official merchandise Asian Games 2018.

 Official Merchandise Asian Games 2018

Selain memberikan dukungan secara langsung maupun melalui media sosial, masyarakat bisa mendukung para atlet dengan cara yang lain seperti membeli official merchandise Asian Games 2018.

Anda dapat memperoleh official merchandise Asian Games 2018 dengan menukar fiestapoin atau dengan melakukan pembelian satu set kartu e-money edisi Asian Games 2018 di booth Bank Mandiri yang berlokasi di venue Asian Games 2018 Jakarta dan Palembang. Program ini berlaku hingga 2 September 2018.

Selain itu, Bank Mandiri juga bekerjasama dengan berbagai merchant di venue Asian Games 2018 Jakarta dan Palembang dengan memberikan promosi diskon hingga 73% menggunakan fiestapoin.

Meet & Greet dengan Christian Hadinata

Bank Mandiri menyelenggarakan meet & greet dengan salah satu atlet legenda Indonesia, Christian Hadinata pada Minggu (26/08). Koh Chris, sapaan Christian Hadinata sempat menyapa masyarakat saat itu di booth pavilion Bank Mandiri. Ia mulai menceritakan sedikit alasan mengapa dirinya terjun ke dunia bulu tangkis. Mulai dari terinspirasi oleh sejumlah pebulu tangkis terdahulunya seperti Tan Joe Hok, Ferry Sonnevile, dan Eddy Yusuf.

Ia juga memberikan tips bagaimana menjadi atlet yang baik dan memberikan motivasi bagi bibit muda Indonesia. 

Mari kita bersama-sama mendukung perjuangan atlet Indonesia dengan cara menonton pertandingan secara langsung atau mengunjungi berbagai venue olahraga Asian Games 2018. Untuk informasi lebih lanjut silahkan kunjungi www.bankmandiri.co.id/asian-games-2018.

 

(ADV)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya