Zurich Rampungkan Transaksi Akuisisi Asuransi Adira

Akuisisi Asuransi Adira sejalan dengan strategi pertumbuhan bisnis Zurich di Indonesia.

oleh Arthur Gideon diperbarui 28 Nov 2019, 14:22 WIB
Diterbitkan 28 Nov 2019, 14:22 WIB
20160217-Ilustrasi Asuransi-iStockphoto
Ilustrasi Asuransi (iStockphoto)

Liputan6.com, Jakarta - Zurich Insurance Group (Zurich) telah menyelesaikan akuisisi 80 persen saham PT Asuransi Adira Dinamika Tbk (Adira) dari PT Bank Danamon Indonesia Tbk (Bank Danamon) dan pemegang saham minoritas. Dengan akusisi ini maka akan menjadi perusahaan asuransi umum Internasional terbesar di Indonesia.

Transaksi ini mencakup dua perjanjian distribusi jangka panjang masing-masing dengan Bank Danamon dan PT Adira Dinamika Multi Finance Tbk (Adira Finance). Bank Danamon tetap menjadi pemegang saham minoritas di Asuransi Adira.

CEO Zurich Asia Pacific Jack Howellmengungkapkan, Indonesia merupakan bagian penting dari strategi pertumbuhan perusahaan di Asia Pasifik karena wilayah ini telah menjadi kontributor yang lebih signifikan bagi Grup Zurich.

“Dengan menggabungkan keunggulan kami, kami berada di posisi yang tepat untuk menawarkan produk dan layanan terbaik kepada pelanggan ritel dan korporasi. Jaringan Adira yang luas dan relasinya dengan pelanggan yang kuat akan melengkapi jejak global dan keahlian underwriting Zurich." jelas dia dalam keterangan tertulis, Kamis (28/11/2019).

 

 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

Strategi Bisnis

Ilustrasi Asuransi (iStockphoto)
Ilustrasi Asuransi (iStockphoto)

Country Manager Zurich Indonesia dan President Director PT Zurich Topas Life, Chris Bendl menyampaikan bahwa transaksi ini sejalan dengan strategi pertumbuhan bisnis Zurich di Indonesia.

"Sebagai perusahaan asuransi umum Internasional terbesar, kami berada dalam posisi yang tepat untuk memainkan peran aktif dalam pengembangan industri asuransi Indonesia," kata dia. 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya