Liputan6.com, Turin - Untuk kali pertama sejak 2003, Juventus akhirnya lolos ke semifinal Liga Champions musim 2014-15. Di semifinal, wakil Italia itu akan menghadapi juara bertahan Real Madrid. Juve akan lebih dulu bertindak sebagai tuan rumah pada 6 Mei mendatang. Delapan hari kemudian, giliran Madrid yang menjadi tuan rumah.
Pelatih Juve Massimiliano Allegri berambisi membawa timnya ingin lolos ke final. "Ini pertandingan yang menarik melawan juara Eropa, tim bintang," kata mantan pelatih AC Milan kepada Sky seperti dikutip Football Italia, Senin (27/4/2015).
Baca Juga
Sumber dalam Liverpool Tolak Klaim adanya Kesepakatan antara Real Madrid Soal Trent Alexander-Arnold
Di tengah Rumor Transfer ke Real Madrid, Virgil van Dijk Kemungkinan Tetap di Liverpool
Real Madrid Tolak Rekrut Fullback yang Direkomendasikan Kylian Mbappe, Lebih Tertarik pada Pemain Andalan Liverpool Ini
"Kami menyadari kemampuan kita, dan kita ingin melakukan apa yang kami bisa sampai akhir. Kami tidak takut, tetapi kami menghormati Madrid," tambahnya. "Jika kita lolos ke final, itu akan menjadi luar biasa. Tapi, kami tentu tidak ingin puas hanya mencapai semifinal."
Advertisement
Juve terakhir kali menghadapi Madrid pada fase grup Liga Champions musim lalu. Ketika itu, Juve kalah 1-2 dari Madrid di Santiago Bernabeu dan bermain imbang 2-2 di kandang.
"Tahun ini kami telah melakukan dengan baik di Eropa, tapi kami ingin sampai ke final," tegas Allegri. "Kami pikir kami bisa mengalahkan Madrid."
Allegri juga mengatakan gelandang Paul Pogba akan bermain untuk leg kedua di Santiago Bernabeu. "Harapannya adalah untuk memiliki Pogba untuk leg kedua Liga Champions dan kemudian untuk game berikutnya, terutama final Coppa Italia."
Baca juga:
La Nyalla Restui 16 Tim Penuhi Undangan Kemenpora, Asalkan...