Liputan6.com, Barcelona- Gelandang muda Indonesia, Evan Dimas Darmono menghadapi pilihan sulit. Evan yang saat ini berada di Spanyol untuk melakukan trial bersama klub UE Llagostera, terpaksa tidak dapat hadir saat sang kekasih, Ishardianti, merayakan hari ulang tahunnya.
Tepat pada tanggal 19 Agustus 2015, Ishardianti merayakan ultah. Sontak Evan hanya bisa mengirimkan ucapan selamatnya dari Negeri Matador.
Pada akun Instagram pribadinya, @Evhandimas, ia mengunggah foto Ishardianti. Tak lupa ia mengucapkan kata-kata selamat untuk kekasihnya itu.
"Hbd kesayangan IIs, semoga sehat selalu, sukses dunia akhirat, amin. Maaf ga bisa hadir diultahmu ini," ucap Evan.
Evan Dimas memang sedang melakukan trial di Spanyol sejak Sabtu (8/8/2015). Ia mulai melakoni latihan perdana bersama Llagostera pada Senin 10 Agustus 2015.
Pada 17 Agustus lalu, Evan dimainkan selama 22 menit dalam laga persahabatan kontra FC L'Escala. Pada laga itu, Llagostera menang tipis 3-2. (Tho/Ary)
Baca Juga:
Video Debut Evan Dimas Bersama Llagostera
Evan Dimas Berpotensi Ikuti Jejak Xavi Hernandez
Debut di Llagostera, Apa Kata Evan Dimas?
Demi Karier, Evan Dimas Terpaksa Lewatkan Ultah Kekasih
Evan Dimas hanya bisa merayakan lewat ucapan selamat di Instagram.
diperbarui 19 Agu 2015, 09:45 WIBDiterbitkan 19 Agu 2015, 09:45 WIB
UE Llagostera memutuskan tidak mengontrak Evan Dimas. Mereka memilih dua pemain Brasil untuk melengkapi kuota pemain non-Eropa. (Bola.com/Reza Khomaini)
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Survei PUSKAPI, Banyak Warga Musi Banyuasin Belum Tahu Ada Pilkada Sumsel 2024
Waktu Terbaik Sholat Taubat, Lengkap dengan Bacaan Dzikir dan Doanya
Maruarar Sirait: Jokowi dan Prabowo Hanya Dukung Ridwan Kamil di Pilkada Jakarta
Jelajah Keunikan dan Pesona Pulau Tikus Bengkulu
Galaksi Hantu NGC 4535 Contoh Sempurna Galaksi Spiral di Alam Semesta
Kemenag Gorontalo Lambat Cairkan Tukin P3K, Mahasiswa Ikut Protes
Cara agar Terkoneksi dengan Allah saat Sholat, Ini Kuncinya Kata UAH
Deretan WAGs Pemain Diaspora Timnas Indonesia, Mulai Atlet hingga Model Internasional
Gibran Minta Hapus Penerimaan Siswa Sistem Zonasi, Solusi Atau Masalah Baru?
Intip Sejarah di Balik Megahnya Gedung Sate Bandung
OVO Perangi Judi Online, Sinergi dengan Pemerintah dan Swasta
Dugaan Korupsi Nyaris Rp1 Miliar, Dua Mantan Pegawai RSUD Embung Fatimah Batam jadi Tersangka