Liputan6.com, Surabaya - PSMS Medan akan melawan Persepam Madura United di laga semifinal Piala Kemerdekaan 2015. Duel ini akan digelar di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Rabu (9/9/2015). Â
Manager PSMS Andry Mahyar Matondang mengatakan, para pemainnya siap berjuang habis habisan merebut tiket ke final malam nanti. Sebanyak 20 pemain akan dibawa ke Stadion malam ini.
"Kami siap mengamankan kemenangan malam ini dan bisa melaju ke final sesuai target," kata Andry Mahyar.
Hal sama diungkapkan Peltih Suharto AD. Menurutnya, para pemainnya akan menerapkan permainan menyerang sejak awal guna meredam permainan MU yang diketahui memiliki kelebihan di lini depannya. Formasi 4-3-3 pilihannya diyakini bakal mampu mengimbangi MU.
"Untuk meraih kemenangan sejak awak saya intruksikan anak anak menguasai bola, bermain cepat ngotot dan menyerang akan memudahkan kita ke final," katanya.
Suharto juga tak mau kecolongan gol lebih dulu di laga. Dia menginstruksikan para pemainnya lebih disiplin lagi terutama di barisan belakangnya.
Sebab, lawannya kali ini memiliki skuad yang tangguh. Di laga 8 besar, Persepam mampu menggulung Kalteng Putra dengan skor telak 5-1.
"Kordinasi antar lini perlu komunikasi yang baik antar pemain. Perasepam punya striker bagus. Kami tidak boleh kecolongan gol," tambahnya.
Memuluskan langkahnya ke final, PSMS tidak sendirian. Ada ratusan suporter fanatik yang akan hadir di Surabaya mendampingi Legimin Raharjo dkk. (Har/Ary)
Semifinal Piala Kemerdekaan: PSMS Optimis Kalahkan MU
Formasi 4-3-3 pilihannya diyakini bakal mampu mengimbangi MU.
Diperbarui 09 Sep 2015, 12:51 WIBDiterbitkan 09 Sep 2015, 12:51 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Resep Wedang Kunyit Madu, Enak Dinikmati Saat Santai di Long Weekend
Dompet Jebol Usai Lebaran? Simak Jurus Ampuh Pulihkan Keuangan Lewat Investasi
Jumlah Investor Kripto Indonesia Diramal Tembus 28,65 Juta di 2025
7 Rekomendasi Destinasi Wisata Keluarga di Yogyakarta
2 Wakil Indonesia Awali JSSL Singapura 2025 dengan Baik, Ada yang Menang 8-0
Dampak Tarif Trump, Harga Tas dan Syal Hermes Naik Mulai 1 Mei
Ramai Kasus Dokter Cabul, Perlukah Aturan STR dan SIP Tenaga Medis Diubah?
Menbud Fadli Zon Ungkap Bukti Baru Masuknya Islam Abad ke-7: Indonesia Jadi Titik Awal Peradaban Islam di Asia Tenggara
Hari Ini 18 April 2025 Tanggal Berapa Hijriah? Simak juga Amalan-Amalan Jumat
Comeback Super Dramatis atas Lyon, Manchester United ke Semifinal Liga Europa
DPR Dorong Kejagung Bongkar Menyeluruh Kasus Suap yang Jerat Hakim
Bukan RA Kartini, Ini Perempuan Pertama yang Diakui sebagai Pahlawan Nasional