Bariatti, 'Malaikat' Cantik yang Bikin Suporter Rela Panjat Pagar

Laura Bariatti, menjadi idola baru pendukung klub Deportivo Suchitepequez.

oleh Marco Tampubolon diperbarui 16 Mar 2017, 15:15 WIB
Diterbitkan 16 Mar 2017, 15:15 WIB
Laura Bariatti, fisioterapis cantik yang bikin suporter rela manjat pagar
Laura Bariatti, fisioterapis cantik yang bikin suporter rela manjat pagar (Canal Antigua)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Klub Guatemala, Deportivo Suchitepequez, belum lama ini mendatangkan sosok baru yang membuat para suporter bergairah. Kehadirannya bahkan membuat sebagian fans rela memanjat pagar demi melihat dari dekat sosok 'malaikat' penolong asal Venezuela itu.

Ya, Laura Bariatti, menjadi idola baru pendukung Suchitepequez. Mantan pegawai Metropolitanos dan Petare itu baru saja diterima sebagai fisioterapis tim berjuluk Venados atau Rusa tersebut. 

Bariatti andal dalam menangani trauma akibat cedera. Kemampuan ini membuatnya menjadi sosok penting dalam tim. Namun yang membuat wanita berwajah Amerika Latin itu cepat melambung di kalangan pendukung Suchitepequez adalah paras yang cantik serta bentuk tubuh yang seksi.

Seperti dilansir The Sun, setiap pertandingan Suchitepequez, suporter tim yang penasaran berusaha mendekat ke tepi lapangan untuk melihat sosok Bariatti saat bertugas. Bahkan, sebagian dari mereka nekat memanjat pagar pembatas hanya sekedar untuk melihat paras cantik Bariatti.

"Kesempatan saya datang ke sini dibuat oleh Gabriel Diaz, yang bermain di Venezuela dan merupakan teman baik saya," katanya. "Saat saya tiba di sini, dia mengatakan bahwa klub belum punya fisioterapis, jadi saya kirimkan lamaran dan segera dipanggil bekerja," bebernya.

Jatuh Cinta kepada Guatemala

Bariatti mengaku senang bisa bergabung dengan Suchitepequez. Padahal ini merupakan kali pertama dia bekerja di luar Venezuela. Jauh dari kampung halaman tidak membuatnya resah. 

"Sejak pertama kali tiba, saya diperlakukan dengan baik. Ini merupakan saya bekerja di luar negaraku dan mereka telah menunjukkan banyak kasih sayang dan perhatian," kata Bariatti.

"Saya tahu sedikit mengenai negara ini dan saya sangat jatuh cinta," katanya.

Meski jadi 'kembang baru' di skuat Suchitepequez tidak membantah punya banyak teman di klub. Meski demikian, hal itu tidak menghalanginya untuk bekerja profesional.

"Setiap orang profesional dan saling menghormati ketika bekerja dengan saya."

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya