Jordi Alba Jawab Rumor Tinggalkan Barcelona

Jordi Alba optimistis Valverde latih Barcelona.

oleh Windi Wicaksono diperbarui 10 Jul 2017, 17:30 WIB
Diterbitkan 10 Jul 2017, 17:30 WIB
Jordi Alba
Jordi Alba (AFP/Josep Lago)

Liputan6.com, Barcelona - Fullback Barcelona, Jordi Alba, mengaku senang menatap musim kompetisi yang baru. Alba menepis rumor berniat meninggalkan klub asal Katalan tersebut musim panas ini.

Selama Luis Enrique menangani Barcelona, Alba sempat kehilangan tempatnya di tim inti. Tapi, pemain berusia 28 tahun ini mengungkapkan hasratnya tetap berkostum Blaugrana musim depan.

Saat ini, Alba sangat fokus mempersiapkan diri menyambut musim 2017-2018. Mantan pemain Valencia ini ingin Barcelona kembali merebut gelar La Liga Spanyol, setelah musim lalu diraih sang rival, Real Madrid.

Musim panas ini, Barcelona kedatangan Ernesto Valverde sebagai pelatih anyar mereka. Alba yakin dengan kesempatan yang akan dia dapat setelah Valverde menukangi Barcelona.

"Saya ingin bermain sebanyak yang saya bisa bersama Valverde. Dengan dia, semua pemain di sini akan mulai dari nol," ungkap Alba, seperti dilansir Tribal Football.

Bersama Barcelona, musim lalu Alba tampil sebanyak 26 kali di La Liga Spanyol, lima di antaranya sebagai pemain cadangan. Pemain internasional Spanyol ini musim lalu hanya mencetak satu gol. *

Saksikan video menarik di bawah ini:

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya