2 Pemain Real Madrid Terancam Absen hingga Piala Dunia Antarklub 2018

Kedua pemain itu menjadi tumbal kemenangan Real Madrid atas Celta Vigo.

oleh Marco Tampubolon diperbarui 13 Nov 2018, 16:15 WIB
Diterbitkan 13 Nov 2018, 16:15 WIB
real madrid
Bek Real Madrid, Nacho Fernandez berudel dengan gelandang CSKA Moskow, Jaka Bijol (kanan), pada Matchday 2 Liga Champions 2018-2019, tengah pekan lalu. (AFP / Alexander Nemenov)

Liputan6.com, Jakarta Dua pemain Real Madrid menjadi tumbal kemenangan atas Celta Vigo dalam lanjutan La Liga, Senin dini hari WIB (12/11/2018). Nacho dan Casemiro yang tampil sebagai starter dalam duel ini terpaksa meninggalkan lapangan lebih awal karena mengalami cedera.  

Casemiro lebih dulu keluar akibat cedera lutut. Dia ditarik pada menit ke-19 dan digantikan oleh Dani Ceballos. Sementara Nacho digantikan oleh Marco Asensio pada menit ke-71. 

Seperti dilansir AS, kedua pemain ini telah menjani pemeriksaan. Real Madrid dalam keterangan resminya menyampaikan kalau Casemiro mengalami kerusakan ligamen di pada lutut kanan. Sementara Nacho juga tidak kalah parah, yakni memar di engkel kanan.   

Akibat cedera ini, kedua pemain pun butuh waktu untuk memulihkan diri. Diperkirakan Nacho bakal absen dari lalangan hingga dua bulan, sementara Casemiro sebulan.

Dalam kondisi ini, baik Nacho maupun Casemiro tidak bisa tampil pada Piala Dunia Antarklub yang akan berlangsung di Uni Emirat Arab mulai 12 Desember mendatang. 

 

 

Empat Kemenangan Beruntun

Celta Vigo Vs Real Madrid
Selebrasi penyerang Real Madrid, karim benzema usai menciptakan gol pertama bagi Real Madrid pada laga lanjutan pekan ke-12 La Liga 2018/19, Senin (12/11) yang berlangsung di stadion Balaidos, Spanyol. Celta Vigo tumbang 2-4. (AFP/Miguel Riopa)

Sementara itu, kehadiran Santiago Solari membawa perubahan di skuat Real Madrid. Bersama pelatih asal Argentina itu, Los Blancos telah meraih empat kemenangan beruntun. 

Terbaru, Real Madrid berhasil mengalahkan Celta Vigo di Abanca Balaidos dengan skor 4-2. Empat gol Los Blancos dicetak Karim Benzema, bunuh diri Cabral, penalti Sergio Ramos, dan gol Dani Celbalos. Sementara dua gol tuan rumah dicetak Hugo Malo dan Brais Mendez. 

Sebelumnya, Real Madrid juga berhasil mengalahkan Melilla 4-0, menang 2-0 atas Real Valladolid, dan pesta gol 5-0 atas FC Viktoria Plzen. 

Saksikan juga video menarik di bawah ini:

 

 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya