Klasemen Liga Inggris: Kans Liverpool Perlebar Jarak

Liverpool berkesempatan memperlebar jarak dari Manchester City di klasemen Liga Inggris pada pekan ke-25.

oleh Luthfie Febrianto diperbarui 02 Feb 2019, 09:00 WIB
Diterbitkan 02 Feb 2019, 09:00 WIB
Liverpool Vs Manchester United
Liverpool (AFP/Paul Ellis)

Liputan6.com, Liverpool - Liverpool berkesempatan memperlebar jarak dari Manchester City di klasemen Liga Inggris pada pekan ke-25. Pasalnya, Manchester City akan meladeni Arsenal, yang di atas kertas berpotensi menyulitkan mereka.

Liverpool hingga pekan ke-24 masih memimpin klasemen Liga Inggris dengan 61 poin. Pasukan Jurgen Klopp unggul lima poin dari Manchester City yang ada di posisi kedua.

Pada pekan ke-25, Liverpool akan meladeni tuan rumah West Ham United, Selasa (5/2/2019) dinihari WIB. Jika sesuai skenario, Liverpool tampaknya tak akan kesulitan meraih tiga poin.

Sementara itu, Chelsea tergusur dari posisi keempat oleh Arsenal setelah kekalahan memalukan 0-4 dari Bournemouth. Di pekan ini, Eden Hazard dan kawan-kawan akan menjamu Huddersfield Town.

Tak ayal, bagi Chelsea melawan Huddersfield akan menjadi ajang perbaikan peringkat di klasemen Liga Inggris.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.


Berikut Klasemen Liga Inggris Pekan ke-24

Saksikan video pilihan di bawah ini

Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya