Lisa Setiawati Persembahkan Medali Perak dari Cabor Angkat Besi SEA Games 2019

Indonesia membidik gelar juara umum dari cabor angkat besi pada SEA Games 2019.

oleh Harley Ikhsan diperbarui 01 Des 2019, 13:35 WIB
Diterbitkan 01 Des 2019, 13:35 WIB
Lisa Setiawati
Lisa Setiawati merebut medali perak SEA Games 2019. (Istimewa)

Liputan6.com, Manila - Lisa Setiawati menambah medali bagi kontingen Indonesia di SEA Games 2019. Dia mempersembahkan perak dari cabang olahraga angkat besi nomor 45 kg putri.

Pada pertandingan SEA Games 2019 di Ninoy Aquino Stadium, Minggu (1/12/2019), Lisa Setiawati membukukan total angkatan 169 kg. Rinciannya adalah 73 kg snatch dan 96 clean and jerk.

Atlet berusia 30 tahun itu hanya kalah dari Thi Huyen Vuong (Vietnam) yang membukukan 172 kg dengan rincian 73 kg snatch dan 95 clean and jerk.

Tertinggal dari Vuong pada angkatan snatch, Lisa Setiawati sebenarnya sudah berusaha merebut emas. Namun, perjuangannya mengangkat 100 kg pada angkatan ketiga clean and jerk gagal.

Mary Flor Diaz (Filipina) melengkapi podium dari nomor 45 kg putri cabor angkat berat SEA Games 2019 dengan angkatan 159 kg.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini

Bidik Juara Umum

Sea Games 2019 - Cabor - Angkat Besi
Sea Games 2019 - Cabor - Angkat Besi (Bola.com/Adreanus Titus)

Raihan medali ini membantu usaha Indonesia menjadi juara umum dari angkat berat. Total ada 10 medali emas yang dipertandingkan dari cabor tersebut.

Selain Lisa Setiawati, kontingen Indonesia mengandalkan atlet senior yakni Eko Yuli (61 kg), Surahmat (55 kg putra), dan Deni (67 kg putra). Ada pula lifter muda yakni Rahmat Erwin Abdullah (73 kg putra), Windy Cantika Aisah (49 kg putri), Bernedicta Babela (64 kg putri), Putri Aulia Andriani (59 kg putri), Tsabitha Ramadani (71 kg putri), dan Juliana Klarissa (55 kg putri).

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya