Petik 5 Kemenangan Beruntun, Pioli Ungkap Senjata Rahasia AC Milan

AC Milan sudah mencatatkan lima kemenangan beruntun. Menurut Pioli memiliki barisan pemain cadangan tangguh merupakan keuntungan besar.

oleh Liputan6.com diperbarui 30 Jan 2020, 19:45 WIB
Diterbitkan 30 Jan 2020, 19:45 WIB
AC Milan Vs Torino
Para pemain AC Milan merayakan gol yang dicetak Zlatan Ibrahimovic ke gawang Torino pada laga Coppa Italia di Stadion San Siro, Milan, Selasa (28/1). Milan menang 4-2 atas Torino. (AFP/Miguel Medina)

Liputan6.com, Milan - Pelatih AC Milan Stefano Pioli menyampaikan pujian untuk kualitas pemain-pemain cadangannya. Mereka dinilai berperan penting pada kemenangan 4-2 atas Torino di perempat final Coppa Italia, Rabu lalu (29/1/2020).

Pemain pengganti AC Milan, salah satunya Zlatan Ibrahimovic, membuktikan kemampuan mereka di San Siro. Milan tertinggal lebih dahulu, nyaris kalah, lalu berbalik menang berkat pemain-pemain pengganti ini.

Salah satu yang paling penting adalah kontribusi Hakan Calhanoglu. Baru masuk di menit ke-82, Calhanoglu mencetak gol krusial di menit ke-90 yang menyamakan kedudukan jadi 2-2 dan memaksa pertandingan dilanjutkan ke babak perpanjangan waktu.

Bagi Pioli, memiliki barisan pemain cadangan tangguh merupakan keuntungan besar. Pertandingan itu sulit, tapi para pemain pengganti AC Milan terbukti masuk dengan mentalitas yang tepat dan mengubah arah pertandingan.

Senjata Rahasia Milan

"Kami memulai pertandingan dengan sangat baik, seharusnya kami bisa unggul lebih besar di jeda paruh waktu," ujar Pioli kepada Milan TV.

"Namun, memiliki pemain-pemain penting di bangku cadangan membuat saya bisa menemukan solusi alternatif. Jadi ini adalah senjata ekstra bagi tim."

"Semua pemain harus bisa terima bermain dari bangku cadangan dengan mentalitas yang tepat," imbuhnya.

Kontribusi Maksimal

Lebih lanjut, Pioli meyakini peran pemain pengganti itu membuktikan bahwa setiap pemain punya kesempatan yang sama untuk membantu tim, entah bermain selama 90 menit atau 10 menit akhir.

"Hal yang paling penting adalah tidak bermain selama 90 menit, tapi memberikan kontribusi yang tepat untuk tim," sambung Pioli.

"Entah mereka bermain 90 menit atau 5 menit atau 8 menit, kami harus selalu bermain dengan mentalitas ini [untuk menang," tandasnya.

Kemenangan ini juga melengkapi catatan lima kemenangan beruntun Milan. Perlahan-lahan, Pioli menuntun timnya ke jalan yang tepat.

 

Sumber: Milan TV

Disadur dari: Bola.net (penulis Richard Andreas, published 30/1/2020)

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya