Liputan6.com, Manchester - Manchester United atau MU kembali akan mendatangkan pemain baru musim panas ini. Setan Merah sebelumnya sudah mendapatkan Jadon Sancho dari Borussia Dortmund dan kiper veteran Aston Villa Tom Heaton.
MU sekarang membidik Marcelo Brozovic. Menurut La Repubblica (via Fedenerazzurra), klub Inggris itu ingin memanfaatkan situasi kontrak gelandang Kroasia itu dengan Inter Milan.
Baca Juga
Kontrak Brozovic dengan juara Serie A Italia itu cuma tersisa satu tahun. Sejauh ini, pemain berusia 28 tahun itu tidak memberikan indikasi untuk menandatangani perpanjangan kontrak.
Advertisement
Inter bisa dipaksa untuk menjual Brozovic pada musim panas ini karena kondisi keuangan yang buruk. Sejumlah bintang Nerazzurri telah dikaitkan dengan kepindahan dari klub.
Kendati demikian, Inter baru saja menyelesaikan perekrutan Hakan Calhanoglu dari AC Milan dengan status bebas transfer. Pemain Turki itu bisa menjadi pengganti Brozovic jika Inter menjualnya.
Inter dikabarkan meminta 25,7 juta pound atau sekitar Rp 516,1 untuk Brozovic dan MU siap memenuhi permintaan tersebut.
Â
Saksikan Video Manchester United di Bawah Ini
Kelebihan Brozovic
Manajer MU Ole Gunnar Solskjaer dikabarkan ingin memperkuat lini tengahnya jelang musim baru. Iamemprioritaska gelandang bertahan karena penampilan Fred dan Scott McTominay tidak konsisten.
Brozoviz mungkin pilihan yang pas untuk Solskjaer. Mantan pemain Dinamo Zabgreb tersebut sangat berpengalaman.
Selain itu, dia juga memiliki kemampuan passing, kecepatan kerja, dan gaya permainan agresif. Semua itu bisa membuat Brozovic menjadi rekrutan yang sempurna untuk MU.
Â
Advertisement
Declan Rice
MU telah lama tertarik pada gelandang West Ham United Declan Rice. Setan Merah dilaporkan tertarik untuk mengontrak pemain Inggris itu musim panas ini.
Namun, keinginan itu ditunda karena West Ham meminta 80 juta pound untuk pemain bintangnya itu. Karena itu, MU bisa saja lebih memilih mendatangkan Brozovic karena harganya jauh lebih murah.