Jadwal French Open 2021, Kamis 28 Oktober: Kevin / Marcus dan Praveen / Melati Bertanding

Kevin / Marcus dan Praveen / Melati akan bertanding pada babak 16 besar French Open 2021, Kamis, 28 Oktober.

oleh Bogi Triyadi diperbarui 28 Okt 2021, 16:44 WIB
Diterbitkan 28 Okt 2021, 12:00 WIB
Kevin / Marcus Melaju ke Perempatfinal Bulu Tangkis Olimpiade Tokyo 2020
Ganda putra Indonesia Kevin Sanjaya / Marcus Gideon akan bertanding di babak16 besar French Open 2021, Kamis, 28 Oktober. (AP Photo/Markus Schreiber)

Liputan6.com, Jakarta - Delapan wakil Indonesia akan bertanding di babak 16 besar French Open 2021. Pertandingan akan dimainkan di Stade Pierre de Courberti, Paris, Kamis, 28 Oktober, mulai pukul 18:00 WIB.

Di ganda putra, Indonesia memiliki tiga wakil dalam memperebutkan tiket perempat final turnamen badminton level Super 750. Mereka yakni Fajar Alfian / Muhammad Rian Ardianto, Hendra Setiawan / Mohammad Ahsan, dan Kevin Sanjaya Sukamuljo / Marcus Fernaldi Gideon.

Menempati unggulan pertama, Kevin / Marcus ditantang pasangan Jerman Mark Lamsfuss / Marvin Seideel. Kedua pasangan sudah lima kali bertemua dan selalu dimenangkan The Minions.

Di ganda campuran, Praveen Jordan / Melati Daeva Oktavianti menghadapi Satwiksairaj Rankireddy / Ashwini Ponnappa dari India. Kedua pasangan telah sekali bertemu dan Praveen / Melati kalah.

Jadwal French Open 2021 babak 16 besar akan berlangsung mulai pukul 18:00 WIB. Simak jadwal lengkapnya di halaman berikutnya.

 

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.


Jadwal pertandingan

Bulu Tangkis
(ilustrasi)

Lapangan 1

Ganda putra:

Fajar Alfian / Muhammad Rian Ardianto vs Christo Popov / Toma Junior Popov (Prancis)

Hendra Setiawan / Mohammad Ahsan vs Lu Ching Yao / Yang Po Han (Chinese Taipei)

Lapangan 2

Ganda putra:

Kevin Sanjaya Sukamuljo / Marcus Fernaldi Gideon vs Mark Lamsfuss / Marvin Seidel (Jerman)


Selanjutnya

Lapangan 3

Tunggal putra:

Shesar Hiren Rhustavito vs Sameer Verman (India)

Ganda putri:

Siti Fadia Silva Ramadhanti / Ribka Sugiarto vs Pearly Tan / Thinaah Muralitharan (Malaysia)

Nita Violina Marwah / Putri Syaikah vs Lee Sohee / Shin Seungcan (Korea Selatan)

Lapangan 4

Ganda campuran:

Praveen Jordan / Melati Daeva Oktavianti vs Satwiksaira Rankireddy / Ashwini Ponnappa (India)

Tunggal putri:

Gregoria Mariska Tunjung vs Yeo Jia Min (Singapura)

Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya