Ten Hag Ungkap Fakta Mengejutkan Soal Cristiano Ronaldo di Laga MU vs Tottenham

Ten Hag mengungkapkan apa yang sebenarnya terjadi sebelum Ronaldo ngacir di laga MU vs Tottenham.

oleh Thomas diperbarui 22 Okt 2022, 07:30 WIB
Diterbitkan 22 Okt 2022, 07:30 WIB
Cristiano Ronaldo
Reaksi pemain Manchester United, Cristiano Ronaldo, saat pemanasan menjelang pertandingan melawan Tottenham Hotspur pada Liga Inggris 2022/2023 di Stadion Old Trafford, Kamis (20/10/2022) dini hari WIB. (Oli Scarff/AFP)

Liputan6.com, Jakarta- Manajer Manchester United Erik ten Hag akhirnya buka-bukaan soal apa yang terjadi pada Cristiano Ronaldo di laga MU vs Tottenham Hotspur pada lanjutan Liga Inggris pertengahan pekan ini. Ten Hag mengungkapkan fakta yang belum banyak diketahui fans Setan Merah.

Laga MU vs Tottenham meninggalkan segudang cerita menarik. Pasukan Ten Hag memang meraih kemenangan 2-0 atas tim besutan Antonio Conte berkat gol dari Fred dan Bruno Fernandes, namun yang jadi sorotan bukan raihan tiga poin tersebut. Aksi ngacir Ronaldo sebelum laga usai yang jadi perbincangan hangat.

Ronaldo memilih meninggalkan lapangan di menit 89. Padahal para pemain MU masih berjuang mempertahankan keunggulan dua gol. Pria Portugal itu memilih langsung pulang ke rumah tanpa mampir ke ruang ganti dan menunggu rekan-rekannya untuk merayakan kemenangan.

Manchester United sudah menjatuhkan hukuman berat kepada Ronaldo. Eks pemain Juventus itu dicoret dari skuad untuk laga melawan Chelsea. Ronaldo juga harus berlatih terpisah dengan tim utama selama tiga hari dan konon didenda pemotongan gaji dua pekan.

Keputusan pemberian hukuman diambil langsung oleh Ten Hag setelah berbicara dengan Ronaldo di sesi latihan. Langkah berani Erik Ten Hag ini sepenuhnya didukung petinggi klub.

Cerita ngacirnya Ronaldo di laga MU vs Tottenham masih terus bergulir. Ada fakta mengejutkan baru yang diungkap Ten Hag pada sesi jumpa pers sebelum laga melawan Chelsea yang dilangsungkan Jumat (21/10/2022).

Menolak Main

Foto: Kumpulan Ekspresi Bete Cristiano Ronaldo Pakai Baju Cadangan MU di Era Erik Ten Hag
Ekspresi Ronaldo saat pemanasan sebelum pertandingan MU melawan Arsenal di Old Trafford. (AFP/Oli Scarff)

Pria Belanda itu membenarkan Ronaldo ternyata memang menolak untuk dimainkan Ten Hag sebagai pemain pengganti di babak kedua sebelum kabur meninggalkan bangku cadangan di menit 89. "Ya," jawab Ten Hag ketika ditanya wartawan apakah Ronaldo menolak dimainkan.

Sebelumnya isu yang beredar menyebutkan Ronaldo memilih cabut lebih awal karena kesal Ten Hag bahkan sama sekali tak meliriknya untuk masuk sebagai pemain pengganti. Dari tiga pergantian yang dilakukan, Ronaldo dicuekin Ten Hag.

Masih Diperlukan

Di laga melawan Tottenham, Ronaldo memang dicadangkan Ten Hag karena lebih memilih memainkan trio Jadon Sancho, Marcus Rashford dan Antony. Ronaldo yang tertangkap kamera beberapa kali terlihat murung hanya duduk di bangku cadangan.

Walau sudah berulah, Ten Hag menegaskan Ronaldo masih bagian penting dalam skuad asuhannya. "Ya, ini juga sudah ada dipernyataan resmi. Dia tetap bagian penting dari skuad," kata pria plontos tersebut.

 

Nasib Ronaldo

Ngibritnya Ronaldo sebelum pertandingan MU selesai sebenarnya bukan kali ini saja dilakukan. Pada laga pramusim melawan Rayo Vallecano, Ronaldo juga memilih pulang lebih awal. Tapi saat itu MU tak memberikan hukuman sama sekali.

Masa depan Ronaldo di MU juga semakin meragukan. Eks pemain Real Madrid itu diperkirakan akan berusaha cabut lagi di bursa transfer paruh kedua yang dibuka Januari 2023 nanti.

Klasemen

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya