Hasil Bulu Tangkis Asian Games 2023, Kamis 5 Oktober: Siapa Lolos ke Semifinal?

Nomor perorangan bulu tangkis Asian Games 2023 memasuki perempat final. Indonesia tinggal menyisakan tiga wakil di fase ini. Meski jumlahnya tidak banyak, semangat atlet tetap berkobar karena hanya tinggal melewati satu laga untuk mendapat medali.

oleh Harley Ikhsan diperbarui 05 Okt 2023, 20:30 WIB
Diterbitkan 05 Okt 2023, 20:30 WIB
Gregoria Mariska Tunjung - Asian Games 2023 - Bulu Tangkis
Tunggal putri Indonesia Gregoria Mariska Tunjung akan menghadapi Aya Ohori dari Jepang di perempat final cabang bulu tangkis nomor perorangan Asian Games 2023. Pertandingan ini akan dimainkan di Binjiang Gymnasium, China, Rabu, 4 Oktober 2023. (foto: PBSI)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Nomor perorangan bulu tangkis Asian Games 2023 memasuki perempat final. Indonesia tinggal menyisakan tiga wakil di fase ini. Meski jumlahnya tidak banyak, semangat atlet tetap berkobar karena hanya tinggal melewati satu laga untuk mendapat medali.

Dengan memenangkan laga babak 8 besar, mereka mencapai semifinal yang otomatis berbuah perunggu.

Pada pertandingan di Binjiang Gymnasium, Kamis (5/9/2023), unggulan pertama ganda putra Asian Games 2022 Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto bakal meladeni Lee Yang/Wang Chi-lin asal Chinese Taipei di pagi hari.

Setelahnya wakil Indonesia lain baru tampil di sore dan malam hari. Tunggal putra Anthony Sinisuka Ginting bersua wakil tuan rumah Li Shi Feng. Sementara tunggal putri Gregoria Mariska Tunjung bertemu atlet Jepang Aya Ohori.

Minimnya jumlah harapan Merah Putih tidak lepas dari sederetan kekalahan yang diderita pada putaran sebelumnya, Rabu (4/10/2023).

Putri Kusuma Wardani (tunggal putri), Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin vs Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty (ganda putra), Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi (ganda putri), dan Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari (ganda campuran) bertekuk lutut di hadapan lawan masing-masing.

Sementara Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti (ganda putri) harus mundur akibat cedera.

Berikut jadwal dan hasil bulu tangkis Asian Games 2023 yang melibatkan wakil Indonesia:

Hasil 8 Besar Bulu Tangkis Asian Games 2023

Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto - Asian Games 2023 - Bulu Tangkis
Ganda putra Indonesia Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto akan menghadapi Lee Yang/Wang Chi-Lin dari Chinese Taipei pada perempat final cabang bulu tangkis perorangan Asian Games 2023. Pertandingan ini akan digelar di Binjiang Gymnasium, China, Kamis, 5 Oktober 2023. (foto: PBSI)... Selengkapnya

Lapangan 1

Anthony Sinisuka Ginting vs Li Shi Feng (China): 13-21, 17-21

 

Lapangan 2

Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto vs Lee Yang/Wang Chi-lin (Chinese Taipei): 19-21, 18-21

Gregoria Mariska Tunjung vs Aya Ohori (Jepang): 10-21, 19-21

 

Misi PBSI di Asian Games 2023

Anthony Sinisuka Ginting - Asian Games 2023 - Bulu Tangkis
Tunggal putra Indonesia Anthony Sinisuka Ginting lolos ke perempat final cabang bulu tangkis perorangan Asian Games 2023. Anthony Ginting menang 21-14 dan 21-18 atas Jia Heng Jason Teh dari Singapura di Binjiang Gymnasium, China, Rabu (4/10). (foto: PBSI)... Selengkapnya

PP PBSI sebelumnya membidik tiga emas dari cabor bulu tangkis Asian Games 2023 di Hangzhou, China. Medali itu diiharapkan datang dari nomor beregu putra, tunggal putra, dan ganda putra. Dari bergulirnya kompetisi salah satu andalan sudah gagal memenuhi harapan yakni beregu putra.  

"Beregu putra yang di atas kertas bisa melaju ke semifinal, tapi kena tekanan yang tidak bisa diatasi. Pastinya kita tidak puas dengan hasil ini tapi saya langsung meminta anak-anak untuk menjadikan ini sebagai pelajaran besar dan motivasi agar tidak terulang di nomor perorangan nanti," ungkap Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi PP PBSI Rionny Mainaky.

Rionny berpesan kepada anak-anak asuhnya untuk bangkit dan fokus ke nomor perorangan. "Masih ada nomor perorangan yang akan dipertandingkan. Fokus saya dan tim pelatih sekarang bagaimana mengembalikan dulu mood, semangat dan kepercayaan diri mereka. Kami mau mereka jangan terlalu lama down-nya, bangkit dan kembali siap," papar Rionny.

Infografis bulu tangkis
Infografis bulu tangkis. (Liputan6.com/Abdillah)... Selengkapnya
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya